Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Gol Giroud Bawa Arsenal Kalahkan Southampton

Kompas.com - 24/11/2013, 00:15 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Arsenal menang 2-0 atas Southampton pada pertandingan lanjutan Premier League yang berlangsung di Stadion Emirates, Sabtu (23/11/2013). Dua gol kemenangan Arsenal diciptakan Olivier Giroud.

Dalam pertandingan tersebut, Arsenal nyaris membuka keunggulan pada menit ke-11 saat sontekan pelan Jack Wilshare hampir melewati garis gawang Southampton. Namun kiper Artur Boruc dengan sigap mengantisipasinya.

Gol yang dinantikan publik tuan rumah terjadi pada menit ke-22. Berawal dari backpass salah seorang pemain belakang, Boruc gegabah saat Giroud datang mendekat. Mencoba ingin mengelabui, bola justru berhasil direbut oleh penyerang asal Perancis tersebut yang dengan mudah menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, kedua tim saling jual beli serangan dan pertandingan berjalan seimbang. Statistik mencatat Arsenal menguasai bola sebesar 49 persen, sementara Southampton dengan 51 persen.

Pada menit ke-85, insiden kecil terjadi saat kaos Per Mertesacker ditarik oleh Jose Fonte. Hal ini tak luput dari pandangan wasit Mark Clattenburg yang tak ragu langsung menunjuk titik penalti. Giroud yang bertindak sebagai algojo dapat mengecoh Boruc dan mengubah papan skor menjadi 2-0 untuk keunggulan The Gunners.

Skor tersebut bertahan hingga pertandingan usai. Dengan hasil ini, Arsenal makin kokoh di puncak klasemen dengan nilai 28 hasil 12 kali bertanding.

Susunan pemain

Arsenal: 1-Wojciech Szczesny; 3-Bacary Sagna, 4-Per Mertesacker, 6-Laurent Koscielny, 28-Kieran Gibbs; 8-Mikel Arteta (Tomas Rosicky 74), 10-Jack Wilshere; 19-Santi Cazorla (Theo Walcott 70), 11-Mesut Oezil (Nacho Monreal 81), 16-Aaron Ramsey; 12-Olivier Giroud
Manajer: Arsene Wenger

Southampton: 31-Artur Boruc; 2-Nathaniel Clyne, 26-Jos Hooiveld, 6-Jose Fonte, 23-Luke Shaw (Steven Davis 46); 4-Morgan Schneiderlin, 12-Victor Wanyama; 16-James Ward-Prowse, 9-Jay Rodriguez, 20-Adam Lallana (Pablo Osvaldo 54), 7-Rickie Lambert
Manajer: Mauricio Pochettino

Wasit: Mark Clattenburg

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia Tetap Italia...

Internasional
Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com