Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tundukkan City 3-1, Bayern Puncaki Klasemen Grup D

Kompas.com - 03/10/2013, 03:47 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

MANCHESTER, KOMPAS.com — Bayern Muenchen memuncaki klasemen Grup D setelah mengalahkan tuan rumah Manchester City 3-1 matchday kedua fase Grup D di Emirates Stadium, Rabu (2/10/2013) malam waktu setempat atau Kamis (3/10/2013) dini hari WIB. Gol-gol Die Roten diberikan oleh Franck Ribery, Thomas Mueller, dan Arjen Robben. Sementara City memperoleh gol dari Alvaro Negredo yang masuk sebagai pengganti.

Pertandingan baru berjalan enam menit ketika Franck Ribery menjebol gawang City lewat tendangan berjarak 25 yard dari luar kotak penalti setelah menerima operan. Bola meluncur mulus tanpa bisa ditahan Joe Hart.

Setelah itu, City beberapa kali merangsek ke kotak penalti Bayern dengan empat hingga lima pemain, tetapi mereka belum mampu mengkreasikan peluang yang mengancam Manuel Neuer. Sementara Bayern yang mengandalkan permainan menekan dan counter-attack tampak lebih percaya diri untuk mendominasi setelah gol Ribery.

Pada menit ke-32 David Alaba memiliki peluang menambah gol Bayern. Tendangannya dari luar kotak penalti ditangkap dan memantul dari tangan Hart, dan segera disambar oleh bek muda Austria itu. Namun, tendangannya masih terlalu lemah dan bisa diamankan oleh Hart.

Pada babak kedua, City mencoba mengambil alih inisiatif serangan. Namun, Bayern kembali mendapat peluang mencetak gol, kali ini lewat Arjen Robben pada menit 51. Sayang tembakannya hanya melebar dari sisi kiri gawang Hart.

Thomas Mueller menggandakan keunggulan Bayern pada menit ke-55. Dari momen serangan balik, Dante mengirimkan umpan panjang ke Mueller. Memanfaatkan kelengahan Gael Clichy, Mueller berlari sendirian untuk menaklukkan Hart dan memperlebar skor dengan tuan rumah.

Belum habis rasa terkejut Citizens, Robben ganti menjebol gawang Hart. Toni Kroos yang memenangkan bola dari Fernandinho mengirim bola ke Robben. Robben berlari melewati barisan pertahanan City dan memasukkan bola dari sisi kanan kotak penalti.

Unggul tiga gol tak membuat Bayern mengurangi tekanan ke area pertahanan City. Mueller berpeluang menambah golnya pada menit ke-75, tetapi bola ditepis Hart dan ketika memantul, upaya kedua Mueller hanya membuat bola membentur tiang gawang.

Demi mengubah ritme permainan, Manuel Pellegrini lalu memasukkan Alvaro Negredo dan David Silva. Kehadiran keduanya terbukti membantu City. Hasilnya Alvaro Negredo mencuri satu gol pada menit ke-78.

Silva merangsek dari sisi kiri lapangan dan mengirim umpan untuk Negredo. Dengan sedikit gerakan memutar, penyerang anyar City tersebut mengelabui Jerome Boateng dan merobek gawang Bayern.

Lima menit terakhir, Bayern harus bermain dengan 10 orang karena Boateng diganjar kartu merah akibat tekel terlambat terhadap Yaya Toure. City mendapat tendangan bebas, tetapi eksekusi David Silva hanya melambung.

Tetap dimotori Silva, City berupaya menekan pertahanan Bayern. Namun skor akhir tetap 3-1 untuk kemenangan Die Roten.

Berdasarkan catatan UEFA, Bayern unggul penguasaan bola 61 persen berbanding 39 persen. Mueller dkk juga memiliki 13 peluang on-target dari 20 peluang, sementara City 2 peluang on-target dari total 9.

Dengan hasil ini Bayern memuncaki klasemen Grup D dengan 6 poin. Sementara City masih berada di peringkat kedua dengan 3 poin hasil kemenangan atas Viktoria Plzen dalam matchday pertama.

- Susunan pemain

City: 1-Joe Hart; 2-Micah Richards, 4- Vincent Kompany, 22- Gael Clichy, 33-Matija Nastasic; 42-Yaya Toure, 25-Fernandinh; 8-Samir Nasri (7-James Milner, 69'), 15-Jesus Navas; 10-Edin Dzeko (9-Alvaro Negredo, 57'), 16-Sergio Aguero (21-David Silva, 69')
Pelatih: Manuel Pellegrini

Bayern: 1-Manuel Neuer; 13-Rafinha, 17-Jerome Boateng, 4-Dante, 27-David Alaba; 21-Philipp Lahm; 10-Arjen Robben (11-Xherdan Shaqiri, 77), 31-Bastian Schweinsteiger (15-Jan Kirchhoff, 75'), 39-Toni Kroos, 7-Franck Ribery (19-Mario Goetze, 83); 25-Thomas Mueller
Pelatih: Pep Guardiola

Wasit: Bjorn Kuipers (Belanda)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Madrid Vs Bayern, Dua Sisi Manuel Neuer

Liga Champions
Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com