Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hancurkan Schalke 4-0, Bayern Tempel Dortmund

Kompas.com - 22/09/2013, 01:40 WIB
Lariza Oky Adisty

Penulis

GELSENKIRCHEN, KOMPAS.com - Bayern Muenchen menempel ketat penguasa klasemen Bundesliga, Borussia Dortmund, setelah mengalahkan Schalke 04 4-0, di Veltins Arena, Sabtu (21/9/2013). Gol-gol Bayern diciptakan oleh Bastian Schweinsteiger, Mario Mandzukic, Franck Ribery dan Claudio Pizarro.

Pertandingan berlangsung cukup menarik pada menit-menit awal pertandingan, karena kedua tim saling menekan. Schalke beberapa kali merepotkan barisan pertahanan Bayern lewat serangan balik. Tim asuhan Jens Keller ini bahkan nyaris unggul kalau saja sepakan Adam Szalai tak meleset dari gawang Manuel Neuer.

Bayern unggul lebih dulu pada menit ke-21 melalui gol Bastian Schweinsteiger yang menyundul sepak pojok Arjen Robben. Belum habis rasa terkejut Schalke, Mario Mandzukic menambah keunggulan tim tamu satu menit kemudian melalui sundulannya memanfaatkan umpan David Alaba. Bola sempat memantul sebelum masuk ke gawang Timo Hildebrand tanpa bisa dicegah barisan pertahanan Schalke.

Keunggulan Bayern ini bertahan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Mandzukic nyaris menambah golnya pada menit ke-52. Sayang sepakan penyerang Kroasia ini masih melebar. Meski demikian Bayern terlihat semakin nyaman menguasai permainan dan tak banyak memberi Schalke membuat peluang. Kevin-Prince Boateng sempat mengirim tembakan dari sisi kanan pertahanan Die Roten, namun bola hanya melebar dari sisi gawang Neuer.

Pada menit 74, Franck Ribery menambah skor menjadi 3-0 menyambut operan Alaba yang sebelumnya menerima umpan Schweinsteiger. Dari jarak dekat pemain terbaik Eropa ini menceploskan bola menaklukkan Hildebrand. Pesta gol Bayern semakin lengkap pada oleh Claudio Pizarro yang menggantikan Mandzukic mencetak gol keempat berkat umpan Mueller yang lebih dulu merangsek masuk ke kotak penalti Die Knappen.

Keunggulan ini mampu dipertahankan Bayern yang juga tak membiarkan Schalke membuat satu gol pun. Hingga pertandingan berakhir, kedudukan tetap 4-0 untuk juara bertahan Bundesliga ini. Hasil ini sekaligus mengantarkan Bayern ke posisi kedua klasemen. Mereka mengoleksi jumlah poin sama dengan pemuncak klasemen sementara Borussia Dortmund dengan 16 poin.

Selain itu, berdasarkan statistik OptaSports.com, hasil ini menandai kesuksesan Bayern untuk selalu mencetak gol selama 43 pertandingan berturut-turut. Di sisi lain, bagi Schalke kekalahan ini merupakan kekalahan kandang terbesar selama lebih dari 32 tahun.

Susunan pemain

Schalke 04: 34 Timo Hildebrand; 22 Atsuto Uchida, 4 Benedikt Höwedes, 32 Joel Matip, 15 Dennis Aogo; 13 Jermaine Jones, 33 Roman Neustaedter (12 Marco Hoeger, 46); 17 Jefferson Farfan, 9 Kevin-Prince Boateng (11 Christian Clemens, 81), 10 Julian Draxler; 28 Adam Szalai
Pelatih: Jens Keller

Bayern Muenchen: 1 Manuel Neuer; 13 Rafinha, 17 Jerome Boateng, 4 Dante, 27 David Alaba; 21 Philipp Lahm, 31 Bastian Schweinsteiger (15 Jan Kirchhoff, 77); 10 Arjen Robben (25 Thomas Mueller, 73), 39 Toni Kroos, 7 Franck Ribery; 9 Mario Mandzukic (14 Claudio Pizarro, 80)
Pelatih: Josep Guardiola

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com