Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terus Berbenah di Tangan Ferguson

Kompas.com - 24/04/2013, 03:17 WIB

manchester, selasa - Bagi pelatih Manchester United Alex Ferguson, kegembiraan bisa mempersembahkan gelar juara Liga Primer Inggris ke-20 bagi Manchester United tak perlu terlalu lama.

Empat laga tersisa pun akan tetap dimanfaatkan oleh Sir Alex, panggilan akrab Ferguson, untuk memecahkan rekor total poin pada akhir musim. Hingga musim ini, Chelsea masih memegang rekor total poin klasemen akhir, 96 poin, yang dicatat pada musim 2004-2005. Kala itu, ”The Blues” masih ditangani pelatih bertangan dingin asal Portugal, Jose Mourinho.

Bagi Ferguson, pembenahan dan perbaikan klub secara keseluruhan untuk mencapai gelar-gelar lain jauh lebih penting. ”Kami memiliki pemain-pemain muda berkualitas. Mereka telah menjadi tulang punggung tim ini dalam beberapa tahun terakhir. Penampilan mereka masih bisa lebih baik lagi dari saat ini,” katanya, seperti dikutip kantor berita AP, Selasa (23/4).

Salah satu bukti, sejak pindah dari Arsenal pada musim panas tahun lalu, aksi Robin van Persie memberikan dampak paling signifikan bagi klub berjulukan ”Setan Merah” ini. Dia pun kini memimpin sendirian di puncak pencetak gol terbanyak Liga Inggris dengan total 24 gol.

Tak hanya Van Persie yang begitu menonjol dengan tusukan-tusukan tajamnya ke wilayah pertahanan lawan. Penampilan Phil Jones, Rafael da Silva, David de Gea, dan beberapa pemain muda, termasuk Shinji Kagawa, diapresiasi tinggi oleh Sir Alex.

Phil Jones, pemain muda serba bisa yang dimiliki MU, menurut pelatih yang kini menginjak usia 71 tahun itu, adalah salah seorang pemain muda terbaik yang dimilikinya. Sementara baginya, Rafael da Silva menunjukkan permainan yang semakin matang sebagai bek kanan. ”Permainannya semakin baik dari hari ke hari. Dia mengingatkanku pada sosok Gary Neville,” ungkapnya.

Penampilan David de Gea di bawah mistar MU juga dinilai semakin baik di mata Sir Alex. De Gea, yang pada musim pertamanya berjuang keras untuk memperoleh tempat sebagai penjaga gawang nomor satu United, menurut Sir Alex, menjadi salah satu kunci kesuksesan klub saat ini.

Sementara soal Wayne Rooney, pelatih yang telah memenangi 49 trofi sepanjang kariernya bersama MU itu melihat Rooney lebih baik beradaptasi sebagai gelandang serang ketimbang sebagai penyerang murni.

Rooney mengatakan, dorongan mental dari sang manajer untuk selalu memperbaiki penampilan tertanam pada diri setiap pemain. Apalagi tragedi kehilangan gelar Liga Inggris musim lalu dari Manchester City menjadi cambuk bagi MU untuk tak mengulangi kejadian yang sama musim ini.

Sir Alex berharap dirinya bisa terus mendampingi Rooney dan kawan-kawan. Meski usianya telah menginjak 71 tahun, keinginannya untuk mempersembahkan gelar bagi United terus membara. (AP/AFP/MHD)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com