Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tottenham Menyerah kepada Everton

Kompas.com - 11/03/2012, 02:34 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Tottenham Hotspur menyerah 0-1 kepada Everton, pada pertandingan Premier League, di Goodison Park, Sabtu (10/3/2012). Dengan hasil tersebut, Tottenham duduk di peringkat kedua dengan 53 poin, atau unggul empat angka dari Arsenal di tempat keempat.

Gol tuan rumah diciptakan Nikica Jelavic pada menit ke-22. Setelah melakukan kerja sama satu dua dengan Leighton Baines, Leon Osman mengecoh Youness Kaboul dan akhirnya mengirim bola ke tengah kotak penalti, yang ditembakkan Jelavic masuk gawang Brad Friedel.

Kiper Tim Howard juga sangat menentukan keberhasilan Everton menundukkan Tottenham, mengingat banyaknya peluang emas yang diciptakan Tottenham, terutama pada babak kedua.

Permainan berlangsung terbuka dan seimbang, terutama pada babak pertama. Kedua kubu cukup sering bertukar ancaman. Namun, usaha mereka banyak kandas di tangan Tim Howard atau Brad Friedel.

Pada menit kelima, Everton memainkan serangkaian umpan-umpan pendek yang berakhir dengan lepasnya umpan dari Royston Drenthe. Bola dibuang Kaboul, tetapi bisa dikuasai dan ditembakkan Seamus Coleman. Namun, bola meleset dari sasaran.

Tottenham membalas itu dengan sebuah tembakan dari Luca Modric pada menit ke-16, yang meleset dari sasaran.

Usaha yang dilakukan Gareth Bale pada menit ke-38 tampak membahayakan gawang Everton. Namun, Howard mampu mengantisipasinya.

Tottenham tampak bermain lebih agresif. Sejumlah peluang mereka ciptakan, tetapi tak kunjung membuahkan gol.

Pada menit ke-68, misalnya, Jermaine Defoe, melepaskan tembakan dari tengah kotak penalti, tetapi bisa dipatahkan Howard.

Defoe akhirnya menyarangkan bola di gawang Everton pada menit ke-77. Namun, gol itu dianulir karena dinilai off-side.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com