Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Messi-Sanchez Menangkan Barcelona di BayArena

Kompas.com - 15/02/2012, 04:40 WIB

LEVERKUSEN, KOMPAS.com — Barcelona meraih kemenangan 3-1 atas Bayer Leverkusen pada pertandingan leg pertama 16 besar Liga Champions, di BayArena, Selasa (14/2/2012). Sementara gol Leverkusen diciptakan Michal Kadlec (52), gol Barcelona diciptakan Alexis Sanchez (41, 55) dan Lionel Messi (88).

Gol pertama Sanchez tercipta pada menit ke-41. Gol bermula dari umpan Lionel Messi. Sempat mengejar bola bersama Cesc Fabregas, Sanchez akhirnya menguasai bola. Ia sempat menggocek bola, sebelum melepaskan tembakan akurat dari tengah kotak penalti, yang gagal dihalau Bernd Leno.

Pada menit ke-52, Leverkusen menyamakan kedudukan lewat Michal Kadlec. Dari tengah kotak penalti, ia menanduk umpan silang Vedran Corluka masuk ke sudut kiri atas gawang Victor Valdes.

Hanya tiga menit setelahnya, Barcelona kembali unggul, lagi-lagi berkat gol Sanchez. Kali ini, ia menaklukkan Leno dengan memanfaatkan umpan Fabregas.

Gol ketiga Barcelona diciptakan oleh Lionel Messi pada menit ke-88. Gol bermula dari pergerakan Dani Alves di sektor kiri pertahanan Leverkusen yang berujung umpan silang. Messi berhasil membelokkan bola masuk ke sudut kanan bawah gawang Leno.

Barcelona mendominasi permainan sejak awal, tetapi pada babak pertama kesulitan mengalirkan serangan sampai tuntas.

Setelah gol Kadlec, permainan berubah menjadi lebih terbuka dan cepat. Barcelona masih mendominasi, tetapi Leverkusen beberapa kali mampu melancarkan serangan berbahaya.

Lima menit setelah gol kedua Sanchez, misalnya, Gonzalo Castro berhasil mengakhiri pergerakannya dengan sebuah tembakan dari sudut sempit. Namun, bola melesat membentur tiang kiri gawang Valdes.

Barcelona membalas itu dengan sebuah tembakan dari Lionel Messi, yang membuahkan tendangan sudut, setelah bola mengenai pemain lawan dan melesat ke atas mistar gawang Leno pada menit ke-68.

Leverkusen belum menciptakan ancaman berarti, ketika Messi mengecoh barisan pagar betis mereka di kotak penalti dan melepaskan tembakan dari sudut sempit. Namun, bola hasil tendangannya membentur tiang kiri gawang Leno.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

    Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

    Liga Italia
    Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

    Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

    Badminton
    Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

    Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

    Liga Inggris
    Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

    Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

    Liga Italia
    Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

    Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

    Liga Indonesia
    Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

    Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

    Internasional
    Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

    Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

    Liga Italia
    Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

    Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

    Bundesliga
    Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

    Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

    Liga Indonesia
    PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

    PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

    Timnas Indonesia
    Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

    Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

    Liga Lain
    Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

    Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

    Liga Spanyol
    Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

    Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

    Liga Indonesia
    Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

    Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

    Timnas Indonesia
    Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

    Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

    Liga Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com