Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kuyt Menangkan Liverpool atas MU

Kompas.com - 28/01/2012, 21:45 WIB

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Bermain sebagai pengganti, Dirk Kuyt mencetak satu gol yang menentukan kemenangan Liverpool 2-1 atas Manchester United (MU), pada pertandingan putaran keempat Piala FA, di Anfield, Sabtu (28/1/2012).

Liverpool unggul lebih dulu lewat Daniel Agger pada menit ke-21. Daniel Agger membobol gawang David De Gea, dengan sundulan memanfaatkan tendangan penjuru.

Park Ji-Sung membawa MU menyamakan kedudukan pada menit ke-39. Sebuah umpan silang dari Rafael sukses dipotong Park Ji Sung dan membobol gawang Reina.

Kedudukan tak berubah sampai Kuyt menaklukkan David De Gea pada menit ke-88. Gol bermula dari umpan Pepe Reina yang diteruskan Andy Carroll kepada Kuyt. Kuyt berhasil menjangkau bola dan meloloskannya ke gawang David De Gea.

Menurut catatan Soccernet, selama laga, Liverpool menguasai bola sebanyak 43 persen dan menciptakan sembilan peluang emas dari 21 usaha. Adapun MU melepaskan tiga tembakan akurat dari sembilan percobaan.

Dengan kemenangan itu, Liverpool melaju ke putaran kelima. Undian putaran kelima akan dilakukan pada Minggu (29/1/2012).

Susunan pemain
Liverpool:
Pepe Reina; Jamie Carragher (Dirk Kuyt 63), Daniel Agger, Martin Skrtel, Jose Enrique, Martin Kelly; Steven Gerrard (Craig Bellamy  72), Stewart Downing, Maxi Rodriguez (Charlie Adam 63); Jordan Henderson, Andrew Carroll

Man United: David De Gea; Patrice Evra, Rafael, Jonathan Evans, Chris Smalling; Michael Carrick, Ryan Giggs (Dimitar Berbatov 90), Paul Scholes (Javier Hernandez 76), Park Ji-Sung, Antonio Valencia; Danny Welbeck

Wasit: Mark Halsey

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com