Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menang 2-0, Indonesia Jumpa Malaysia di Final

Kompas.com - 19/11/2011, 21:33 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Indonesia melaju ke final cabang sepak bola Sea Games XXVI, setelah membungkam Vietnam 2-0, pada pertandingan semifinal, di Gelora Bung Karno, Sabtu (19/11/2011). Kemenangan Indonesia ditentukan oleh gol Patrich Wanggai (61) dan Titus Bonai (87).

Kedua kubu bermain agresif sejak awal. Selain ngotot dalam perebutan bola, mereka juga berusaha secepat mungkin mengalirkan serangan.

Namun, masing-masing tampak kurang tenang. Aliran serangan kerap patah di tengah jalan karena koordinasi permainan yang tidak solid dan umpan yang tidak akurat.

Selepas menit ke-15, tempo permainan agak menurun. Namun, Indonesia tampak bermain lebih rapi dan pada menit ke-18, berhasil menciptakan tekanan, yang berujung tembakan akurat Octovianus Maniani. Sayang, tembakannya masih bisa diantisipasi Tran Buu Ngoc.

Tak lama setelahnya, Egi Melgiansyah mengeksekusi tendangan bebas. Tembakannya mengarah tepat ke sasaran setelah mengani pagar betis Vietnam. Namun, kiper Tran Buu Ngoc lagi-lagi mampu mengantisipasinya.

Indonesia cukup konsisten menjaga intensitas serangan, tetapi sempat kehilangan fokus pada menit ke-40, sehingga Hoang Din Tung bisa menembus kotak penalti dan melepaskan tembakan. Namun, usahanya bisa dijinakkan Kurnia Meiga.

Indonesia kemudian mengawali babak kedua dengan sebuah serangan yang berujung tembakan dari Titus Bonai. Sayang, eksekusinya meleset ke sisi kanan gawang Tran Buu Ngoc.

Indonesia terus melakukan tekanan dan akhirnya berhasil unggul, berkat gol Patrich Wanggai pada menit ke-61 dari tendangan bebas.

Tendangan bebas diberikan setelah Egi Melgiansyah dilanggar tak jauh dari kotak penalti. Patrich yang dipercaya melakukan eksekusi, mengirim bola langsung ke sasaran dan masuk sudut kiri bawah gawang Tran Buu Ngoc.

Sekitar menit ke-80, Egi mencoba melakukan penetrasi. Ia sempat kehilangan bola akibat pengawalan seorang pemain lawan, tetapi berhasil merebutnya kembali dan melepaskan tembakan, yang ditepis Tran Buu Ngoc.

Halaman:
Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

    Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

    Timnas Indonesia
    Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

    Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

    Badminton
    Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

    Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

    Liga Indonesia
    Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

    Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

    Badminton
    4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

    4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

    Liga Indonesia
    Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

    Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

    Timnas Indonesia
    Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

    Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

    Liga Lain
    Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

    Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

    Timnas Indonesia
    Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

    Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

    Sports
    Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

    Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

    Liga Inggris
    Ernando dan Karakter Adu Penalti

    Ernando dan Karakter Adu Penalti

    Timnas Indonesia
    Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

    Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

    Motogp
    Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

    Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

    Badminton
    Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

    Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

    Timnas Indonesia
    Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

    Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com