Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belum Semua Pemain Tiba di Batu

Kompas.com - 27/07/2011, 03:44 WIB

Malang, kompas - Pemusatan latihan untuk seleksi tim nasional sepak bola SEA Games baru diikuti 33 pemain dari 54 pemain U23 yang dipanggil. Para pemain menjalani pemusatan latihan di daerah Batu, Malang, Jawa Timur, mulai Selasa (26/7).

Asisten pelatih tim nasional U23 SEA Games, Aji Santoso, menjelaskan, hingga latihan tidak resmi yang berlangsung Selasa pagi, baru tercatat 33 pemain yang bergabung. Padahal, para pemain akan mulai menjalani latihan resmi pada Rabu ini.

Pada Selasa pagi dan sore, para pemain sudah menjalani latihan tidak resmi di lapangan sepak bola kompleks Hotel Kusuma Agro Wisata di Batu.

Menurut Aji Santoso, lima orang masih bergabung dengan timnas senior yang akan bertanding menghadapi Turkmenistan pada leg kedua kualifikasi putaran kedua Pra-Piala Dunia 2014 di Jakarta. Pemain yang mengikuti timnas senior sudah dipastikan bisa masuk timnas SEA Games tanpa melewati seleksi lagi.

Pemain U23 yang saat ini bergabung dengan timnas Pra-Piala Dunia adalah kiper Kurnia Meiga, pemain tengah Oktovianus Maniani, Egi Melgiansyah, Ferdinand Sinaga, dan bek tengah Gunawan Dwi Cahyo.

”Sebanyak 24 orang akan dipilih dan diseleksi dari 54 orang yang telah diundang. Namun, keputusan untuk memilih tim yang sebenarnya baru akan dilakukan pada 30 Juli oleh rapat para pelatih,” kata Aji.

Menurut Aji, batas waktu kedatangan pemain pada Selasa. Namun, pihaknya masih menunggu karena ada sejumlah pemain yang mengaku sakit akibat cedera sehingga terlambat bergabung dalam pelatnas.

”Yang sakit bisa ditunggu, tapi kalau sakitnya segera sembuh. Kalau lama-lama, ya, tidak mungkin,” katanya kepada wartawan seusai latihan.

Seluruhnya akan ditinjau pada 30 Juli setelah semua pemain yang bersedia ikut sudah datang dan evaluasi lebih lengkap bersama pelatih dan asisten pelatih sudah bisa dilakukan.

”Nanti, kami lihat dulu, hasil sampai tanggal 30 Juli ini seperti apa. Kami akan berkumpul dulu dengan pelatih yang lebih lengkap,” ujar Aji.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

BERITA FOTO: Persib ke Final, Atmosfer Luar Biasa Si Jalak Harupat

Liga Indonesia
Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Jadwal Final Thailand Open 2024: Ana/Tiwi Harapan Juara Indonesia

Badminton
Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Thailand Open 2024, Rasa Syukur Febriana/Amalia Tembus Final Super 500 Pertama

Badminton
Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris dan Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Atalanta Lolos ke Liga Champions, De Ketelaere Minta Maaf ke AC Milan

Liga Italia
Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Hasil Torino Vs Milan: Bola Udara, Sengatan 17 Detik, Rossoneri Kalah

Liga Italia
Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Veddriq Leonardo Juara di Shanghai, Buka Kans Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com