Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benzema Berhak atas "Kata Maaf"

Kompas.com - 24/02/2011, 04:25 WIB

LYON, RABU - Pelatih Real Madrid tidak berani sesumbar meski timnya mengakhiri kutukan selalu kalah di kandang Lyon lewat gol striker Karim Benzema. Hasil 1-1 (0-0) kedua tim pada laga pertama 16 besar Liga Champions, Selasa (22/2), sepintas memberi Real keuntungan gol tandang. Namun, perlu diingat, Lyon selalu bisa mencetak gol di Madrid.

Benzema yang lahir, tumbuh, dan dibesarkan di Lyon menjadi pemain Real pertama mencetak gol di kandang klub Perancis itu. Dalam tiga lawatan sebelumnya, klub raksasa Spanyol tersebut selalu pulang dengan tangan hampa tanpa satu gol pun. Kini, catatan buruk itu berakhir meski menjadi kurang bernilai setelah Lyon menyamakan 1-1 melalui gol striker Bafetimbi Gomis.

Bertanding di Stadion Stade de Gerland, Benzema baru diturunkan Pelatih Jose Mourinho pada menit ke-64 sebagai pengganti Emmanuel Adebayor, penyerang starter malam itu. Saat masuk lapangan, suporter Lyon mengelu-elukan Benzema. Mereka belum melupakan jasa striker berusia 23 tahun itu ikut membawa klub mereka empat kali juara Liga Perancis (Ligue 1) sebelum hijrah ke Madrid.

Sorak-sorai itu terhenti ketika, hanya dalam waktu 43 detik setelah turun, Benzema menjebol gawang kiper Hugo Lloris. Seolah membalas sambutan hangat suporter tuan rumah, dia tidak merayakan gol.

”Mengapa saya tidak merayakan melawan Lyon?” tanya Benzema dalam situs UEFA.

”Saya tumbuh berkembang di sini. Semua keluarga dan teman saya masih tinggal di sini. Berkat klub Lyon juga saya bisa bermain di Madrid,” ujar Benzema yang memberikan kostumnya kepada seorang suporter Lyon. ”Ini pertama kali saya mencetak gol begitu cepat,” ujarnya.

Namun, sukacita Madrid sirna setelah Gomis menggagalkan kemenangan Real dengan menyamakan 1-1, tujuh menit menjelang laga bubar. Laga kedua di markas Real, Santiago Bernabeu, 16 Maret. Kendati gagal memberi kemenangan, Benzema tetap menuai pujian dari media Spanyol.

”Gol Emas Benzema”, tulis koran olahraga AS. ”Gol pertama Madrid di Lyon, gol yang merehabilitasi Benzema”.

Menurut AS, striker timnas Perancis itu berhak memperoleh ”kata maaf”.

”Satu setengah tahun lalu (Presiden Real Florentino Perez) pergi ke Lyon untuk merekrut striker yang gagal beradaptasi dengan tim, setidaknya hingga kemarin.”

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Hasil Bologna Vs Juventus 3-3: Drama 6 Gol, Nyonya Bangkit dalam 8 Menit

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com