Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Milan Juara Trofeo TIM, Abbiati Pahlawan

Kompas.com - 30/07/2008, 05:41 WIB

TURIN, RABU - Tampil buruk di Liga Serie-A musim lalu, AC Milan mengabarkan kebangkitannya. Setidaknya, mereka mampu tampil bagus pada turnamen pemanasan pramusim, Trofeo TIM, di Stadion Olimpico, Turin. Setelah mengalahkan tuan rumah Juventus lewat adu penalti, pada pertandingan terakhir I Rossoneri menundukkan rival sekotanya Inter Milan juga lewat adu penalti 4-3. Sebelumnya pertandingan berakhir 0-0.

Trofeo TIM merupakan turnamen segitiga tahunan antara Juventus, AC Milan, dan Inter Milan. Turnamen ini digelar menjelang musim kompetisi baru. Turnamen selesai dalam sehari dan masing-masing tim beradu dalam waktu hanya 45 menit.

Pada pertandingan pertama, Juventus dan AC Milan berkesudahan 2-2. Namun, Milan akhirnya memenangkannya lewat adu penalti dengan skor 4-2. Pada pertandingan kedua, Juventus menang 1-0 atas Inter Milan lewat gol Vicenzo Aquinta menit ke-27. Pertandingan derby Milan pun menjadi sangat menentukan. Namun, Milan akhirnya menang adu penalti dan tampil sebagai juara.

Sukses Milan menjuarai turnamen yang cukup bergengsi itu tak lepas dari penampilan menawan kiper Christian Abbiati. Dia menggagalkan tendangan pemain baru Inter Milan, Sulley Ali Muntari dalam adu penalti, dan menentukan kemenangan timnya 4-3. Sebelumnya, dia juga menggagalkan tendangan Luis Figo dan Jimenez.

Milan membuat percobaan yang berani. Adik Kaka, Digao, diturunkan sebagai bek tengah. Ini pertama kalinya dia bermain bersama kakaknya, Kaka, yang tetap menjadi roh permainan I Rossoneri.

Kaka beberapa kali membahayakan pertahanan Inter Milan. Umpan-umpannya sering membuat pertahanan Inter kesulitan. Selain itu, dia juga beberapa kali melakukan teror kepada kiper Francesco Toldo.

Sebaliknya, Sulley Muntari juga tampil bagus. Dia terus berusaha membongkar pertahanan Milan dan nyaris berhasil. Bahkan, dia punya peluang mencetak gol dan sempat melepaskan tendangan keras ke gawang. Namun, Abbiati tampil cemerlang dang mampu menggagalkan tendangannya.

David Suazo juga nyaris membobol gawang Milan. Tendangannya mengarah ke gawang. Sekali lagi, Abbiati tampil sebagai pahlawan yang menyelamatkan gawang Milan.

Pada menit ke-38, Inter sebenarnya berpeluang besar mencetak gol. Umpan silang Mario Balotelli mengarah tepat ke Suazo. Tanpa terkawal, striker asal honduras itu tinggal menceploskan bola ke gawang. Namun, meski Abbiati sudah salah posisi, tendangannya terlalu melebar. Pertandingan pun berakhir tanpa gol dan harus dilakukan adu tendangan penalti.

Kaka menjadi penendang pertama Milan dan sukses. Namun, Inter menyamakan lewat Adriano. Massimo Oddo yang menjadi penendang kedua Milan, gagal menambah gol. Untungnya, penendang kedua Inter, Luis Figo, juga gagal. Tendangannya mampu diblok Abbiati.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com