Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benny Dollo Minta Maaf

Kompas.com - 26/04/2008, 00:01 WIB

Yaman Kecewa Kepemimpinan Wasit

Timnas Indonesia memenuhi targetnya untuk melibas Yaman dengan skor 1-0 dalam laga uji coba di Stadion Siliwangi, Bandung, Jumat (25/4).Namun pada pertandingan itu kubu Yaman mengaku kecewa dengan kepemimpinan wasit Setiyono, asal Indonesia.

"Wasitnya jelek. Dia banyak merugikan tim kami. Padahal di babak kedua, kami menguasai permainan. Saya kira kalau wasitnya bagus, kami bisa memenangkan pertandingan," tandas pelatih Yaman, Mohsen Mohammed
Saleh, usai pertandingan.

Menurut Saleh, Indonesia hanya menguasai permainan pada babak pertama. Namun permainan yang ditunjukkan Ponaryo Astaman cs, dinilainya tidak sebagus saat tampil pada Piala Asia 2007.

Bambang Pamungkas yang mencetak satu-satunya gol dalam laga persahabatan ini, menurut Saleh, permainannya tidak terlalu berkembang karena kurang mendapat suplai bola.

"Saya sebenarnya menunggu penampilan Eli Aiboy, sayang dia nggak main," ungkap Saleh.

Mengomentari permainan anak asuhnya, menurut Saleh, timnya bermain cukup bagus hanya sayang pasukannya terlihat nervous.

"Anak-anak terlihat nervous, saya kira ini wajar karena mereka masih muda. Mudah-mudahan ke depan bisa lebih baik lagi," ujar mantan pelatih Mesir dan Libya ini.

Secara umum partai uji coba ini berlangsung kurang menarik. Tim Indonesia terlihat belum padu dan diantara mereka seringkali terjadi salah pengertian.
Ponaryo Astaman yang ditugasi mengkoordinir lini tengah, belum mampu menjalankan perannya dengan baik.

Begitu juga di lini depan, duet striker Bambang Pamungkas dan debutan baru Arif Suyono, masih belum padu. Bahkan Arif terkesan demam panggung karena
beberapa kali gagal melewati hadangan pemain belakang lawan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Brasil untuk Copa America 2024: Tanpa Neymar, Ada Paqueta

Daftar Skuad Brasil untuk Copa America 2024: Tanpa Neymar, Ada Paqueta

Internasional
Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Sports
Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com