Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benny Dollo Minta Maaf

Kompas.com - 26/04/2008, 00:01 WIB

BANDUNG, TRIBUN - Pelatih Timnas Indonesia Benny Dollo (Bendol) menyatakan, kemenangan 1-0 tim asuhannya atas Yaman di Stadion Siliwangi, Jumat (25/4), belum bisa dibanggakan. Bahkan Bendol menilai, Ponaryo Astaman dkk belum mampu menunjukkan permainan terbaiknya.

"Seperti sudah saya katakan, para pemain belum siap untuk melakukan pertandingan sekelas ini. Pemain kita sangat tidak siap," aku Bendol seusai pertandingan.

Selain lemah dari segi fisik, Bedol juga mencatat pemain-pemainnya tampil tidak lebih baik dibanding pemain-pemain Yaman. Bahkan Bendol menyebut, gol yang dilesakkan Bambang Pamungkas bisa dikatakan sebagai keberuntungan.

"Semua pemain kehilangan feeling touch. Permainan anak-anak belum apa-apa. Saya mohon maaf kepada seluruh masyarakat Indonesia. Saya mohon semua pihak maklum," pinta Bendol.

Mengetahui fisik pemain-pemain asuhannya kedodoran, Bendol bahkan memilih menerapkan permainan yang berkonsentrasi pada pertahanan. Mantan pelatih Persita Tangerang dan Arema Malang ini justru memuji
pemain-pemain muda Yaman yang tampil trengginas.

"Untuk meredam permainan cepat pemain Yaman, kami terpaksa main bertahan. Kalau dipaksa main terbuka, kita akan habis," tutur Bendol jujur.

Bendol secara khusus memang memuji penampilan pemain-pemain di lini belakang tim asuhannya. Defender Charis Yulianto dan defender Persib Nova Arianto, mendapat nilai plus dari Bendol. "Untuk kita ada Charis dan Nova di belakang," pujinya.

Sementara pemain-pemain lainnya, karena tidak disokong fisik yang prima, tampil tidak maksimal. Eka Ramdani, Ardan Aras, dan Firman Utina termasuk pemain yang di mata Bendol, fisiknya habis pada pertandingan itu.

Untuk itu Bendol bahkan menarik Eka dan Ardan yang masuk lapangan juga sebagai pemain pengganti. Setelah pertandingan melawan Yaman, Bendol akan mengistirahatkan pemainnya selama sepuluh hari.

Setelah itu Bendol akan kembali menggenjot pasukannya dalam latihan sebagai persiapan menghadapi Tajikistan dan Bayern Munich.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com