Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arema FC Rilis Jersey Pramusim, Nuansa Klasik, Nostalgia 1996-1997

Sejumlah jersey pramusim diperkenalkan manajemen Arema FC kepada publik.

Jersey berwarna biru dan putih yang diproduksi apparel lokal, Etams Indonesia, disiapkan sebagai kostum utama.

Penggunaan kerah pada kedua jersey memunculkan kesan klasik dan elegan.

Selain dua jersey biru dan putih itu, Arema FC juga meluncurkan kostum pramusim dengan warna lain, yakni merah, kuning, dan abu-abu.

“Mengisi momen pramusim sekaligus persiapan Arema FC dalam menyambut kompetisi 2024-2025, Arema FC memperkenalkan jersey pramusim dengan warna biru dan putih."

"Kedua jersey ini terinspirasi pada jersey yang dipakai Arema di musim 1996-1997,” ungkap Manajer Arema FC Official Store, Tjiptadi Purnomo, melalui rilis yang diterima Kompas.com.

Jersey utama pramusim Arema FC ini mengadopsi desain kostum tim di era Juan Rubio dkk. Salah satu yang paling kentara adalah dengan adanya kerah di jersey.

“Ada beberapa titik yang kami adopsi, salah satunya adalah pada kerah leher," tutur Tjiptadi Purnomo.

"Namun ada transformasi yang dilakukan untuk kebutuhan pemain di lapangan,” ujar pria yang biasa disapa Adi tersebut.

Pada jersey biru, terdapat motif bulu singa. Ornamen itu mengandung makna filosofis yang menggambarkan bahwa siapa pun pemain yang mengenakan jersey ini memiliki semangat bertarung seperti seekor singa jantan.

Selain itu, sentuhan klasik juga terlihat pada sisi lengan dengan tambahan garis.

“Melalui desain jersey kami juga mencoba untuk menanamkan semangat kepada pemain agar memiliki jiwa petarung di lapangan."

"Secara filosofis tentu memulai gradasi yang kami tampilkan pada jersey berwarna biru,” tutur Tjiptadi Purnomo.

“Pada jersey berwarna putih juga demikian, namun secara desain sedikit berbeda. Lebih menyala karena menyesuaikan warna.”

“Selain klasik, ini juga memberikan sentuhan sporty,” ujarnya menjelaskan.

https://bola.kompas.com/read/2024/06/24/17300048/arema-fc-rilis-jersey-pramusim-nuansa-klasik-nostalgia-1996-1997

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Georgia, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Lawan Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024, Indonesia Diminta Tampil Lepas

Timnas Indonesia
Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Tak Khawatir Tekanan Bonek Persebaya, Malik Risaldi Siap Jadikan Motivasi

Liga Indonesia
Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Indonesia Kembali Bertemu Arab Saudi-China, Kurniawan Yakin Hasil Berbeda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Link Live Streaming Inggris Vs Slovakia, Kickoff 23.00 WIB

Internasional
Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Arsan Makarin Ungkap Alasan Hengkang dari Persib ke Liga 2

Liga Indonesia
Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Manuel Suarez Debut, Prawira Bandung Kalahkan Satya Wacana Salatiga

Sports
Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Klasemen MotoGP Usai GP Belanda 2024, Jorge Martin Masih Teratas

Motogp
Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Hasil MotoGP Belanda 2024: Bagnaia Sempurna, Ducati Raja di Assen

Motogp
Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Belanda 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Rapor Merah Luciano Spalletti di Mata Media-media Italia

Internasional
Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Pemain Sayap Persib Hengkang ke Klub Liga 2 PSPS Riau

Liga Indonesia
Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

Internasional
Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Internasional
Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke