Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lionel Messi Ikon Dunia, Bawa Perubahan yang Menguntungkan MLS

KOMPAS.com - Pemain timnas Kanada, Mark-Anthony Kaye, berbicara mengenai dampak yang dihadirkan Lionel Messi ke Major League Soccer (MLS).

Lionel Messi mulai menjajaki karier sepak bola di Amerika Serikat sejak 2023 dengan memperkuat klub asal Florida, Inter Miami, setelah pindah dari Paris Saint Germain.

Kehadiran Messi di Inter Miami bak primadona yang mengangkat pamor dan daya tarik MLS bagi masyarakat Amerika Serikat serta dunia.

Hampir setiap tiket pertandingan Inter Miami terjual habis dengan adanya sosok Lionel Messi.

"Dia adalah ikon global dan dirinya datang dengan banyak perhatian, kedatangannya ke sini jelas memberikan dorongan besar bagi liga," kata Kaye, dikutip dari laman resmi FIFA.

"Orang-orang membicarakan MLS sekarang lebih dari sebelumnya dan bukan hanya Messi."

"Dia adalah katalisator perubahan yang terjadi di liga ini dan perubahan itu akan menguntungkan semua orang," ucap pemain asal Kanada.

"Kami harus bersyukur atas kehadirannya dan keputusannya untuk datang dan juga memberikan rasa hormat kepada MLS dan para pemilik klub yang telah memberikan tawaran yang ingin ia terima," sambungnya.

"Hal ini menunjukkan ke mana arah MLS dan, sebagai seseorang yang bercita-cita untuk suatu hari nanti memimpin sebuah front office, hal ini sangat keren untuk dilihat," jelas pemain 29 tahun itu.

Messi yang sudah berusia 36 tahun telah memberikan sedikit bocoran mengenai masa depannya di Inter Miami.

Ia tampak ingin menyelesaikan karier klubnya bersamaThe Herons. 

"Saya telah melakukan hal ini sepanjang hidup saya; saya suka bermain bola. Saya menikmati latihan dan pertandingan setiap hari," kata Messi di ESPN.

"Ya, ada sedikit rasa takut bahwa semuanya akan berakhir. Itu selalu ada. Itu adalah langkah yang sulit meninggalkan Eropa untuk datang ke sini (Miami)," katanya.

Kini, Messi tengah membela Argentina di gelaran Copa America 2024. Argentina baru saja merampungkan matchday pertama Grup A melawan Kanada.

Tim Tango menang 2-0 atas Kanada berkat kontribusi gol yang dilesatkan Julian Alvarez dan Lautaro Martinez.

Gol yang diciptakan Martinez terjadi berkat umpan Lionel Messi. Tim asuhan Lionel Scaloni menempati puncak klasemen Grup A dengan tiga poin.

https://bola.kompas.com/read/2024/06/23/01492738/lionel-messi-ikon-dunia-bawa-perubahan-yang-menguntungkan-mls

Terkini Lainnya

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Problema Utama Timnas Italia di Mata Fabio Capello

Internasional
Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Media Italia Soal Euro 2024: Bencana Nasional dan Orkestra Sumbang Spalletti

Internasional
Alasan Gareth Southgate Tetap 'Batu' dengan Pemilihan Pemainnya

Alasan Gareth Southgate Tetap "Batu" dengan Pemilihan Pemainnya

Internasional
LPS Monas Half Marathon 2024 Jadi Ajang Persiapan PON XXI

LPS Monas Half Marathon 2024 Jadi Ajang Persiapan PON XXI

Olahraga
Bali United Gaet Eks Kiper Persib, Rekrutan Kedua Serdadu Tridatu

Bali United Gaet Eks Kiper Persib, Rekrutan Kedua Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Yann Sommer Jadi 'Penonton' di Gawang Swiss, Sebut Italia Tak Krisis

Yann Sommer Jadi "Penonton" di Gawang Swiss, Sebut Italia Tak Krisis

Internasional
LPS Monas Half Marathon 2024: Ada Dukungan buat Belanda di Piala Eropa

LPS Monas Half Marathon 2024: Ada Dukungan buat Belanda di Piala Eropa

Internasional
Hasil Argentina Vs Peru 2-0: Peluk untuk Messi, Lautaro Pahlawan Tango

Hasil Argentina Vs Peru 2-0: Peluk untuk Messi, Lautaro Pahlawan Tango

Internasional
Prediksi Skor Inggris Vs Slovakia pada Babak 16 Besar Euro 2024

Prediksi Skor Inggris Vs Slovakia pada Babak 16 Besar Euro 2024

Internasional
Jerman Vs Denmark Laga Liar: Hujan, Petir, dan 3 Gol Dianulir

Jerman Vs Denmark Laga Liar: Hujan, Petir, dan 3 Gol Dianulir

Internasional
Lewat Menembus Garis Batas, Greysia Polii Beri Motivasi Jelang Olimpiade Paris

Lewat Menembus Garis Batas, Greysia Polii Beri Motivasi Jelang Olimpiade Paris

Badminton
LPS Monas Half Marathon 2024 Berlangsung, Gemuruh Langkah 5.000 Pelari

LPS Monas Half Marathon 2024 Berlangsung, Gemuruh Langkah 5.000 Pelari

Sports
Kisah Swiss di Euro 2024: Dari Kemalingan Komputer hingga Pulangkan Italia

Kisah Swiss di Euro 2024: Dari Kemalingan Komputer hingga Pulangkan Italia

Internasional
Link Live Streaming Argentina Vs Peru, Kickoff 07.00 WIB

Link Live Streaming Argentina Vs Peru, Kickoff 07.00 WIB

Internasional
Swiss Singkirkan Italia, Ketika Vargas Jawab Permohonan Xhaka...

Swiss Singkirkan Italia, Ketika Vargas Jawab Permohonan Xhaka...

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke