Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Turkiye Vs Portugal, Alasan Cristiano Ronaldo Tetap Jadi Andalan

KOMPAS.com – Pelatih Portugal, Roberto Martinez, menyebut Cristiano Ronaldo mempunyai keistimewaan saat berada di depan gawang.

Portugal akan menjalani duel menghadapi Turkiy dalam matchday kedua fase Grup F Piala Eropa atau Euro 2024.

Laga Turkiye vs Portugal dalam jadwal Euro 2024 berlangsung di Stadion Signal Iduna Park pada Sabtu (21/6/2024) mulai pukul 23.00 WIB.

Roberto Martinez memberikan pujian kepada Ronaldo. Ia menyebut, pemain berjuluk CR7 itu sebagai “pembunuh” di dalam kotak penalti lawan.

Eks pelatih Belgia itu menyebut keberhasilan Francisco Conceicao mengemas gol untuk Portugal saat melawan Ceko tak lepas dari kejelian Ronaldo.

“Saya pikir Ronaldo membuat tiga tembakan tepat sasaran dan dia memiliki tendangan tepat sasaran paling banyak selama turnamen pada laga pertama,” kata Martinez, dikutip dari Record.

“Ronaldo sangat disiplin, pekerja keras, dan merupakan 'pembunuh', dia pemain yang sangat penting di dalam kotak,” ungkapnya.

“Dia membuka ruang. Saat gol Francisco, ruang terbuka karena Ronaldo,” imbuh pelatih berumur 50 tahun itu.

Roberto Martinez menjelaskan, Ronaldo sejatinya mempunyai peran krusial dalam permainan Portugal di lini depan.

“Kami bekerja keras dengan fokus dan Ronaldo adalah pemain penting bagi kami, dengan apa yang kami coba lakukan di dalam kotak penalti,” kata dia.

“Kami mencoba untuk mencapai sepertiga lapangan lawan dengan lima, enam, tujuh pemain. Gaya Portugal bukan dengan permainan umpan langsung,” katanya.

Di samping itu, Roberto Martinez mengungkapkan bahwa Ronaldo membawa perbedaan untuk permainan Portugal dengan karakteristik permainan yang ia miliki.

Pemain berumur 39 tahun itu bahkan telah merasakan mentas di enam edisi Piala Eropa atau Euro bersama timnas Portugal.

Ronaldo pun pernah mengantarkan Portugal mengangkat gelar juara Euro edisi 2016 seusai mengalahkan Perancis di partai final.

“Tidak ada pemain lain dalam sejarah sepak bola yang ikut enam kali kejuaraan Eropa (Euro),” tutur dia.

“Cristiano memberikan pengalaman, peluang untuk mencetak gol, dan cara untuk membuka ruang,” ungkapnya.

“Ronaldo berada di timnas karena dia pantas di sini, lihat saja apa yang telah ia lakukan,” ujar dia

https://bola.kompas.com/read/2024/06/22/20080418/turkiye-vs-portugal-alasan-cristiano-ronaldo-tetap-jadi-andalan

Terkini Lainnya

Alasan Gareth Southgate Tetap 'Batu' dengan Pemilihan Pemainnya

Alasan Gareth Southgate Tetap "Batu" dengan Pemilihan Pemainnya

Internasional
LPS Monas Half Marathon 2024 Jadi Ajang Persiapan PON XXI

LPS Monas Half Marathon 2024 Jadi Ajang Persiapan PON XXI

Olahraga
Bali United Gaet Eks Kiper Persib, Rekrutan Kedua Serdadu Tridatu

Bali United Gaet Eks Kiper Persib, Rekrutan Kedua Serdadu Tridatu

Liga Indonesia
Yann Sommer Jadi 'Penonton' di Gawang Swiss, Sebut Italia Tak Krisis

Yann Sommer Jadi "Penonton" di Gawang Swiss, Sebut Italia Tak Krisis

Internasional
LPS Monas Half Marathon 2024: Ada Dukungan buat Belanda di Piala Eropa

LPS Monas Half Marathon 2024: Ada Dukungan buat Belanda di Piala Eropa

Internasional
Hasil Argentina Vs Peru 2-0: Peluk untuk Messi, Lautaro Pahlawan Tango

Hasil Argentina Vs Peru 2-0: Peluk untuk Messi, Lautaro Pahlawan Tango

Internasional
Prediksi Skor Inggris Vs Slovakia pada Babak 16 Besar Euro 2024

Prediksi Skor Inggris Vs Slovakia pada Babak 16 Besar Euro 2024

Internasional
Jerman Vs Denmark Laga Liar: Hujan, Petir, dan 3 Gol Dianulir

Jerman Vs Denmark Laga Liar: Hujan, Petir, dan 3 Gol Dianulir

Internasional
Lewat Menembus Garis Batas, Greysia Polii Beri Motivasi Jelang Olimpiade Paris

Lewat Menembus Garis Batas, Greysia Polii Beri Motivasi Jelang Olimpiade Paris

Badminton
LPS Monas Half Marathon 2024 Berlangsung, Gemuruh Langkah 5.000 Pelari

LPS Monas Half Marathon 2024 Berlangsung, Gemuruh Langkah 5.000 Pelari

Sports
Kisah Swiss di Euro 2024: Dari Kemalingan Komputer hingga Pulangkan Italia

Kisah Swiss di Euro 2024: Dari Kemalingan Komputer hingga Pulangkan Italia

Internasional
Link Live Streaming Argentina Vs Peru, Kickoff 07.00 WIB

Link Live Streaming Argentina Vs Peru, Kickoff 07.00 WIB

Internasional
Swiss Singkirkan Italia, Ketika Vargas Jawab Permohonan Xhaka...

Swiss Singkirkan Italia, Ketika Vargas Jawab Permohonan Xhaka...

Internasional
Hasil 16 Besar Euro 2024: Jerman ke Perempat Final, Italia Kandas

Hasil 16 Besar Euro 2024: Jerman ke Perempat Final, Italia Kandas

Internasional
Hasil Jerman Vs Denmark 2-0: Lewati Hujan dan Petir, Panser ke 8 Besar

Hasil Jerman Vs Denmark 2-0: Lewati Hujan dan Petir, Panser ke 8 Besar

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke