Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bek Roma Selebrasi ala Ronaldo, Bikin Emosi, Diberi Pelajaran De Rossi

KOMPAS.com - Bek muda Roma, Dean Huijsen, melakukan selebrasi "siuuu" CR7 dan meminta suporter Frosinone untuk diam. Pelatih Frosinone emosi dan ingin menampar Huijsen.

Selebrasi gol Dean Huijsen menjadi kisah kontroversi dalam laga pekan ke-25 Liga Italia 2023-2024 antara Frosinone vs Roma di Stadion Benito Stirpe, Senin(19/2/2024) dini hari WIB.

Roma pulang membawa kemenangan 3-0 dari kunjungan ke rumah sang tetangga di region Lazio itu.

Gol-gol Dean Huijsen (38'), Sardar Azmoun (71'), dan Leando Paredes (81' pen.) memastikan kemenangan tim beralias Il Giallorossi (Si Kuning-Merah).

Kemenangan mantap Roma itu diawali dengan gol indah Dean Huijsen.

Sang bek pinjaman dari Juventus tersebut menggiring bola dari wilayah permainan Roma hingga mendekati kotak penalti Frosinone.

Huijsen kemudian mengakhiri akselerasinya dengan sebuah tembakan terarah menuju pojok kanan gawang Frosinone.

"Saya ingin menampar Huijsen sebab pemain muda bisa membuat kesalahan, namun tidak boleh kurang rasa hormat," ujar pelatih Frosinone yang merupakan eks pemain Roma, Eusebio Di Francesco.

Gestur kontroversial itu berbuah kartu kuning untuk Huijsen. Sang bek muda asal Belanda lantas mendapatkan pelajaran lain dari sang pelatih, Daniele De Rossi.

Pada jeda babak, De Rossi memutuskan untuk menarik keluar Huijsen. Ia digantikan oleh Diego Llorente.

De Rossi ingin memberikan efek jera kepada sang pemain muda.

"Dia akan belajar, dia sangat muda. Saya tak mau berdiri di sini untuk menggurui. Dia tidak akan melakukannya lagi, kami belajar dan kami berkembang dengan pengalaman," ucap De Rossi, dikutip dari Football Italia.

"Sebagai permulaan, dia akan tahu bahwa selebrasi ini adalah alasan dirinya tidak bisa bermain pada babak kedua, sebab dia terkena kartu kuning," kata De Rossi menjelaskan keputusannya.

Tanpa Huijsen, Roma bisa memantapkan keunggulan pada babak kedua via gol Sardar Azmoun dan Leandro Paredes.

Kemenangan atas Frosinone menjaga asa Roma untuk menembus posisi empat besar Liga Italia 2023-2024 yang berhadiah tiket ke Liga Champions musim depan.

Roma arahan De Rossi saat ini menempati peringkat enam dengan modal 41 angka. Giallorossi cuma dipisahkan empat poin dari Atalanta yang menduduki peringkat empat.

https://bola.kompas.com/read/2024/02/19/13000098/bek-roma-selebrasi-ala-ronaldo-bikin-emosi-diberi-pelajaran-de-rossi

Terkini Lainnya

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke