Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Duel Top Skor Liga 1, DDS Vs Gustavo Sama-sama Tajam dalam Pertarungan

BANDUNG, KOMPAS.com - Big match Persib Bandung vs Arema FC dalam laga pekan ke-19 Liga 1 2023-2024 di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (8/11/2023), menjadi duel dua bomber Brasil paling tajam. 

David da Silva (DDS) di kubu Persib dan Gustavo Almeida di kubu Arema FC, keduanya sama-sama mencetak gol. 

Hasil Persib vs Arema FC berakhir dengan skor 2-2. David mencetak gol lebih dulu lewat titik putih menit ke-9, tetapi dapat disamakan Dedik Setiawan.

Ciro Alves lalu membawa Persib kembali unggul, lalu giliran Gustavo yang membuat seisi stadion terdiam. Aksi individunya berhasil mengoyak gawang Persib menit ke-55, menyamakan skor. 

Tambahan satu golnya di hadapan Bobotoh membuat Gustavo Almeida kian kokoh di puncak daftar top skor Liga 1 dengan 14 gol. 

Sementara itu, David da Silva berada di urutan kedua dengan 12 gol, menyejajarkan diri dengan raihan gol Alex Martins Ferreira dari Dewa United. 

Usai pertandingan, Gustavo mengapresiasi rekan satu tim karena penuh perjuangan bisa membawa pulang satu poin di kandang Persib. 

Hal yang tidak mudah mengingat Persib adalah salah satu tim ada di papan atas liga. 

Ia berharap capaian ini bisa jadi modal untuk Arema dalam mengakhiri musim kompetisi di tempat terbaik memenuhi target.

"Mengenai pertandingan, saya ingin mengucapkan terima kasih untuk rekan-rekan setim karena kami semuanya tahu betapa sulitnya bermain di kandang Persib," kata Gustavo. 

"Kami bisa mendapat poin di sini dan ini bagus untuk masa depan tim dalam bersaing di kompetisi. Saya harap Arema bisa mengakhiri musim ini dengan mencapai targetnya," harap pemain 27 tahun ini. 

Pelatih Arema FC, Fernando Valente, juga memberi kredit poin atas penampilan Gustavo. 

Ia berharap sang bomber bisa terus membantu tim di laga-laga berikutnya. Arema FC kini mulai tak terkalahkan dalam tiga laga terakhirnya, sebuah sinyal positif untuk melanjutkan perjuangan di putaran kedua. 

"Satu lagi, apresiasi untuk striker saya (Gustavo) yang kembali bisa membantu tim dan saya harap di masa yang akan datang bisa lebih baik dan kami bisa keluar dari zona degradasi,” ucap Fernando. 

"Kami harus bekerja keras. Selamat juga untuk Persib atas atmosfernya dan bisa terus berjuang di kompetisi," katanya. 

Namun, siapa sangka laga tersebut menjadi laga perpisahan bagi Gustavo dengan Arema FC yang akan hengkang ke Persija Jakarta.

https://bola.kompas.com/read/2023/11/09/06450058/duel-top-skor-liga-1-dds-vs-gustavo-sama-sama-tajam-dalam-pertarungan

Terkini Lainnya

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Zvonimir Boban Bahas Realita Menyakitkan Level Timnas Italia

Internasional
Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Pengakuan Harry Kane Terkait Timnas Inggris di Piala Eropa 2024

Internasional
Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Jelang Indonesia vs Filipina: Catatan Garuda Asia, Keyakinan Evandra di Lini Tengah

Timnas Indonesia
Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Fan Zone Stuttgart, Penuh Hiburan dan Mengutamakan Kenyamanan

Internasional
Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Marvo van Basten Kritik Aturan Offside Terkait Gol Romelu Lukaku

Internasional
Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Milomir Seslija Isi Jeda Waktu dengan Menonton Laga-laga Piala Eropa

Internasional
Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

Internasional
Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Spanyol Siap Hadapi Kemungkinan Lawan Jerman di 8 Besar Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Euro 2024: Usai Bantu Belgia Menang, De Bruyne Enggan Bahas Pensiun

Internasional
PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

PSBS Tak Gentar Lawan Persib pada Laga Pembuka Liga 1 2024-2025

Liga Indonesia
Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni

Internasional
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

Internasional
Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Skotlandia Vs Hongaria: Pembuktian Mentalitas Tartan Army

Internasional
Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Arthur Irawan Bahas Euro 2024: Jerman Main Bagus, Spanyol Luar Biasa

Internasional
Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke