Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Fernando Valente Tanggapi Rumor Ze Valente Merapat ke Arema FC

Rumor tersebut muncul bersamaan dengan kabar burung bahwa Ze Valente merupakan salah satu dari empat pemain asing yang akan dilepas Persebaya Surabaya.

Pemain lainnya yang disebut menuju pintu keluar Persebaya adalah Sho Yamamoto, yang sudah pamitan, serta Paulo Victor dan Dusan Stevanovic.

Pelatih Arema FC, Fernando Valente, menyatakan kabar transfer sang anak, Ze Valente, hanyalah rumor.

Sejauh pengetahuannya, Ze Valente tidak akan menyusulnya ke Arema FC. Kendati demikian, Fernando Valente mengaku tetap tidak tahu manuver apa yang akan dibuat oleh manajemen Arema FC.

"Rumor, hanya rumor. Tapi, saya hanya fokus untuk laga ke depan," tutur pelatih asal Portugal itu.

"Apa yang diinginkan manajemen, kami akan lihat itu. Kita lihat ke depan apakah benar atau tidak," ujarnya menambahkan.

Isu lain yang berembus adalah Fernando Valente berusaha membajak Ze Valente dari Persebaya.

Spekulasi liar itu muncul karena ia selalu menyempatkan diri datang ke Stadion Gelora Bung Tomo saat Persebaya main.

Fernando Valente dengan tegas membantah isu tersebut. Ia menegaskan tidak pernah pernah mengajak, memengaruhi, apalagi menghasut sang putra untuk bergabung dengan Arema FC.

Ia menjelaskan bahwa dirinya dan Ze Valente sama-sama kompak untuk mengkotakkan antara pekerjaan dan hubungan keluarga.

"Saya bicara dengan Ze hanya soal cucu-cucu, bukan soal rumor apa pun dan kariernya. Khawatirnya kami tidak bisa junjung tinggi sikap profesional," tuturnya menegaskan.

Fernando Valente lantas bercerita tatkala dirinya satu tim bersama sang putra, Ze Valente, saat di Desportivo Aves.

Ia berkesempatan bekerja bersama dengan sang putra hanya selama 18 bulan. Kemudian,  mereka menempuh jalan masing-masing.

Secara profesional, Fernando Valente mengagumi sang putra sebagai sosok pemain kreatif.

Baginya, menyenangkan bisa satu tim bersama dengan anaknya sendiri. Tapi, ia tidak tahu kapan kesempatan itu akan tiba lagi.

"Kita lihat saja apa yang terjadi di masa depan. Saat ini kami kerja masing-masing, kami nyaman di sini dengan kultur, fan, dan sepak bola yang mendukung," ujar mantan pelatih Shakhtar Donetsk II itu.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/14/13300028/fernando-valente-tanggapi-rumor-ze-valente-merapat-ke-arema-fc

Terkini Lainnya

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Liga Italia
Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Timnas Indonesia
Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Badminton
Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Indonesia
Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Liga Italia
Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Liga Indonesia
Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Liga Indonesia
Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Liga Inggris
Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Badminton
Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Timnas Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Badminton
STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke