Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inggris Bekuk Australia, Ada Kejadian Tak Masuk Logika

KOMPAS.com - Jordan Henderson mendapatkan cemooh dari suporter dalam pertandingan Inggris vs Australia yang berakhir dengan skor 1-0.

Manajer Inggris, Gareth Southgate, menganggap tindakan beberapa penggemar Inggris yang menghujat Jordan Henderson sebagai sesuatu yang tidak masuk akal.

Laga uji coba Inggris vs Australia telah digelar di Stadion Wembley, Sabtu (14/10/2023) dini hari WIB dan berakhir dengan kedudukan 1-0. Gol kemenangan Inggris diciptakan oleh Ollie Watkins (57').

Dalam pertandingan itu, Jordan Henderson, yang merupakan kapten Inggris, mendapatkan cemoohan dari sebagian penggemar ketika dia digantikan pada menit ke-62.

Southgate menyebut Henderson sebagai sosok panutan di timnas Inggris. Sang pelatih pun sulit memahami perilaku fan terhadap Henderson.

"Ia adalah panutan di skuad, saya tidak mengerti," kata Southgate.

Sebagian suporter Inggris tampak masih kesal dengan kepindahan Henderson ke klub Arab Saudi, Al Ettifaq.

Henderson sebelumnya dikenal sebagai pendukung aktif komunitas LGBTQ+ selama bermain untuk Liverpool.

Kepindahan Henderson ke Al Ettifaq lantas tak disambut baik oleh kalangan tertentu, lantaran Arab Saudi merupakan negara yang melarang komunitas penyuka sesama jenis.

"Saya tahu apa pemicunya. Namun, itu tak masuk logika kalian melakukannya kepada pemain yang bermain dan memberikan hatinya untuk Inggris. Kenapa mencemoohnya?" ujar Southgate dikutip dari BBC.

Perilaku fan Inggris yang mencemooh Henderson tak bisa dipahami oleh Southgate.

"Bagaimana bisa mencemooh akan membantunya dan tim. Dia mencatat 79 penampilan bersama Inggris. Apa yang telah diberikannya luar biasa," ujar Southgate menambahkan.

Beberapa waktu lalu, Henderson menjelaskan bahwa sikapnya saat ini adalah sebagai penghormatan untuk negara tempat ia bermain. 

"Jika saya memakai ban kapten pelangi, jika itu menghina agama mereka, maka itu juga tidak benar. Semua orang seharusnya menghormati agama dan budaya," kata Henderson dalam sebuah wawancara dengan The Athletic.

Henderson telah bermain di tiga Piala Dunia dan tiga Piala Eropa bersama timnas Inggris.

Di level klub, ia memenangkan berbagai gelar bergengsi sebagai kapten Liverpool, termasuk Liga Champions 2018-2019 dan titel Liga Inggris 2019-2020.

https://bola.kompas.com/read/2023/10/14/13000068/inggris-bekuk-australia-ada-kejadian-tak-masuk-logika

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Guinea, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, Kata Ketua Badan Timnas soal Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Petinggi Persib Harap Dua Kubu Suporter Bisa Hadir di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng 'Comeback' Los Blancos

Madrid ke Final Liga Champions, Sensasi Ancelotti dan Dongeng "Comeback" Los Blancos

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke