Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Juventus Vs AC Milan: Hujan Gol Bola Mati, Si Nyonya Menang Adu Penalti

KOMPAS.com - Partai Juventus vs AC Milan dihujani empat gol bola mati dan mesti dituntaskan via adu penalti. Juve muncul sebagai pemenang.

Laga pramusim Soccer Champions Tour antara Juventus vs AC Milan yang dipentaskan di Dignity Health Sports Park, Los Angeles, California, Jumat (28/7/2023) pagi, diwarnai parade gol bola mati.

Gol-gol Malick Thiaw (23') dan Olivier Giroud (33') dua kali mengantar Milan memimpin. Akan tetapi, dua kali pula Juventus punya jawaban berkat gol Danilo (33') serta Daniele Rugani (48').

Selama 90 menit bertanding, skor 2-2 tak berubah. Si Nyonya Besar, julukan Juventus, akhirnya menjadi pemenang usai unggul 4-3 (6-5) dalam babak adu penalti.

AC Milan mesti gigit jari meski lebih dulu membuka skor berkat tandukan Malick Thiaw pada menit ke-23 memanfaatkan servis Theo Hernandez dari situasi tendangan bebas. 

Juventus merespons pada menit ke-33 juga lewat situasi bola mati. Danilo mencetak gol setelah kemelut terjadi di mulut gawang AC Milan, menyusul situasi tendangan penjuru.

Babak pertama lantas tuntas dengan AC Milan memimpin 2-1. Olivier Giroud (39') lolos dari jebakan offside dan lepas tanpa kawalan saat melakukan tembakan jarak dekat dengan kaki kiri.

Gol Giroud bermula dari tendangan sudut yang mengarah ke Malick Thiaw. Bek jangkung Milan itu memenangi duel dan sukses mengarahkan bola kepada Giroud. 

Juventus tak butuh waktu lama untuk memberikan jawaban terhadap gol Milan. Selang tiga menit usai jeda babak, Daniele Rugani mencatatkan namanya di papan skor. 

Rugani menyongsong suplai Federico Chiesa dari skema tendangan bebas. Sontekan Rugani kian sulit diantisipasi usai mengenai kepala Giroud.

Milan nyaris unggul lagi pada menit ke-76 andai sepakan Luka Romero dengan kaki luar tak dibendung oleh kiper pengganti Juve, Carlo Pinsoglio.

Pinsoglio kemudian kembali membuat penyelamatan bagus untuk sepakan bebas Yacine Adli pada menit ke-87.

Skor 2-2 bertahan sampai 90 menit, sehingga pertandingan mesti dituntaskan dengan adu penalti.

Juventus muncul sebagai pemenang usai unggul 4-3 (6-5) dalam babak adu penalti. Kemenangan Si Nyonya dalam babak tos-tosan ditentukan oleh sepakan pemain muda Argentina, Matias Soule.

Selain Soule, eksekutor Juve yang sukses menunaikan tugas adalah Arkadiusz Milik, Hans Nicolussi, dan Dean Huijsen.

Di lain sisi, Milan hanya menceploskan tiga tembakan melalui Yacine Adli, Charles De Ketelaere, dan Lorenzo Colombo.

Juventus vs AC Milan 2-2 (Danilo 33', Daniele Rugani 48'/Malick Thiaw 23', Olivier Giroud 39')

Juventus (3-5-2): 1-Szczesny (23-Pinsoglio 46’); 4-Gatti (37-Huijsen 64’), 3-Bremer (24-Rugani 46’), 6-Danilo (12-Alex Sandro 46’); 22-Weah (30-Soule 64’), 16-McKennie (47-Nonge 59’), 5-Locatelli (41-Nicolussi 63’), 20-Miretti (17-Kostic 46’), 27-Cambiaso (43-Iling-Junior 46’); 18-Kean (14-Milik 62’), 7-Chiesa (39-Yildiz 63’).

Pelatih: Massimiliano Allegri.

AC Milan (4-3-3): 16-Maignan (57-Sportiello 58’); 2-Calabria (25-Florenzi 21’ [85-Zeroli 84’]), 28-Thiaw (95-Bartesaghi 62’), 23-Tomori (82-Jan-Carlo Simic 57’’), 19-Theo Hernandez (56-Saelemaekers 58’); 8-Loftus-Cheek (32-Pobega 58’), 33-Krunic (7-Adli 58’), 14-Reijnders (90-De Ketelaere 60’); 11-Pulisic (18-Romero 60’), 9-Giroud (29-Colombo 58’), 10-Leao (70-Chaka Traore 58’).

Pelatih: Stefano Pioli

https://bola.kompas.com/read/2023/07/28/11382538/hasil-juventus-vs-ac-milan-hujan-gol-bola-mati-si-nyonya-menang-adu-penalti

Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke