Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiket Persib Vs Madura United Sudah Dijual, Cek Harga dan Syaratnya

KOMPAS.com - Persib Bandung merilis harga tiket pertandingan kandang untuk musim Liga 1 2023-2024. 

Penjualan tiket pertandingan Persib vs Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (2/7/2023), sudah mulai dibuka sejak Kamis (29/6/2023) malam.

Panitia Pelaksana (Panpel) Persib kembali menerapkan mekanisme penjualan tiket secara online 100 persen melalui Persib Apps. 

Namun, ada syarat yang harus dipenuhi fan sebelum mulai membeli tiket. 

Bobotoh harus memastikan bahwa aplikasi Persib yang terpasang di gawai masing-masing sudah diperbarui ke versi teranyar, 

Versi aplikasi yang dimaksud yakni Persib Apps 2.10.1 untuk pengguna Android dan Persib Apps 2.20 buat pemakai iOS. 

Setelah aplikasi Persib dengan versi paling baru ter-install , syarat kedua mesti dipenuhi. Calon pembeli tiket mesti melakukan verifikasi diri. 

Verifikasi ini membutuhkan waktu 2x24 jam. Dengan demikian, pastikan calon penonton melakukan verifikasi jauh-jauh hari sebelum pertandingan.

“Sebelum melakukan pembelian tiket secara online, Bobotoh harus melakukan verifikasi diri pada Persib Apps terlebih dahulu,” demikian keterangan yang diberikan Persib via rilis. 

“Sebagai informasi, proses verifikasi diri tersebut membutuhkan waktu 2x24 jam.”

Sebelumnya, DIrektur Komersial PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Gabriella Witdarmono, juga mengingatkan suporter untuk melakukan verifikasi ulang Persib Apps.

“Kami mengingatkan ke semua Bobotoh, terlebih komunitas untuk segera melakukan verifikasi data sebelum tiket dibuka,” kata Gabriell berpesan.

“Ini menjadi salah satu syarat utama guna meningkatkan keamanan dan identifikasi bila terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, salah satunya flare hingga pitch invader,” tuturnya menerangkan.

Persib sudah menetapkan harga tiket untuk seluruh tribune yang berlaku di Liga 1 2023-2024. Berikut rinciannya:

- VIP Bawah: Rp 400.000

- VIP Barat Selatan: Rp 200.000

- VIP Barat Utara: Rp 200.000

- Tribune Timur: Rp 125.000

- Tribune Selatan: Rp 125.000

- Tribune Utara: Rp 125.000

Bobotoh masih bisa mendapatkan diskon dari harga tiket di atas, seperti pengumuman yang diberikan media sosial resmi Persib. 

Pembelian 29-30 Juni sampai dengan pukul 23.59 WIB akan mendapatkan diskon 20 persen.

Sementara, untuk pembelian pada 1 Juli sampai dengan pukul 23.59 mendapatkan diskon 10 persen.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/30/04200098/tiket-persib-vs-madura-united-sudah-dijual-cek-harga-dan-syaratnya

Terkini Lainnya

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Liga Indonesia
Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Internasional
Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Internasional
Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Timnas Indonesia
Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Timnas Indonesia
Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Internasional
Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Internasional
Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Timnas Indonesia
Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Internasional
Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Internasional
Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Internasional
Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak 'Tavares', Respek Pelatih Juara PSM

Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak "Tavares", Respek Pelatih Juara PSM

Liga Indonesia
Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Internasional
Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke