Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal 16 Besar Piala Dunia U20 2023: Uzbekistan Vs Israel, Inggris Vs Italia

KOMPAS.com - Pergelaran Piala Dunia U20 atau FIFA U20 World Cup 2023 di Argentina telah merampungkan rangkaian fase grup.

Selanjutnya, Piala Dunia U20 2023 akan menggelar babak 16 besar mulai Rabu (31/5/2023) dini hari WIB.

Jadwal 16 besar Piala Dunia U20 2023 akan dibuka dengan laga Amerika Serikat vs Selandia Baru. 

Lalu, sederet laga lain seperti Uzbekistan vs Israel dan Inggris vs Italia juga akan tersaji dalam rangkaian 16 besar Piala Dunia U20 2023.

Berdasarkan jadwal, laga Amerika Serikat vs Selandia Baru yang menjadi pembuka babak 16 besar Piala Dunia U20 2023 akan digelar di Stadion Mendoza, Argentina, pada Rabu (31/5/2023) pukul 00.30 WIB.

Setelah itu, rangkaian 16 besar Piala Dunia U20 2023 akan dilanjutkan dengan laga Uzbekistan vs Israel pada hari yang sama, pukul 04.00 WIB.

Uzbekistan berhak melaju ke babak 16 besar Piala Dunia U20 2023 seusai finis di peringkat kedua klasemen Grup A.

Mereka lolos bersama sang juara grup, Argentina, dan Selandia Baru yang melaju ke babak 16 besar lewat jalur peringkat ketiga terbaik.

Uzbekistan selaku runner-up Grup A otomatis bertemu Israel yang juga lolos ke babak 16 besar setelah finis di peringkat kedua klasemen Grup C.

Juara Piala Asia U20 2023 itu bakal melawan Israel di Stadon Mendoza atau venue yang sama dengan laga Amerika Serikat vs Selandia Baru.

Uzbekistan berpeluang memenangi laga tersebut dan mengulangi pencapaian yang mereka ukir pada penampilan sebelumnya di Piala Dunia U20 2015.

Kala itu, Uzbekistan mampu mencapai perempat final seusai memetik kemenangan pada babak 16 besar kontra Austria.

Selain laga Uzbekistan vs Israel, rangkaian 16 besar Piala Dunia U20 2023 akan menggelar pertandingan akbar antara Inggris dan Italia.

Laga Inggris vs Italia itu dijadwalkan berlangsung di Stadion La Plata pada Kamis (1/6/2023) pukul 04.00 WIB.

Inggris lolos ke 16 besar Piala Dunia U20 2023 dengan status juara Grup E. Mereka memuncaki klasemen setelah mengukir dua kemenangan dan satu hasil imbang.

Skuad muda The Three Lions menjadi salah satu dari enam tim yang tak terkalahkan pada fase grup Piala Dunia U20 2023.

Di samping Inggris, terdapat Argentina, Amerika Serikat, Kolombia, Gambia, dan Korea Selatan, yang berhasil terhindar dari kekalahan selama berjuang di fase grup.

Bagi Inggris, catatan tak terkalahkan di fase grup menjadi modal positif untuk menatap pertandingan melawan Italia.

Italia berhak melaju ke babak 16 besar seusai melalui persaingan sengit di Grup D.

Setelah bersaing sengit, Italia dipastikan lolos bersama Brasil dan Nigeria.

Italia menyandang status runner-up, sedangkan Brasil menjadi juara Grup D, mengungguli Nigeria yang lolos lewat jalur peringkat ketiga terbaik.

Jadwal 16 Besar Piala Dunia U20 2023:

Rabu (31/5/2023)

  • 00.30 WIB - Amerika Serikat vs Selandia Baru
  • 04.00 WIB - Uzbekistan vs Israel

Kamis (1/6/2023)

  • 00.30 WIB - Kolombia vs Slovakia
  • 00.30 WIB - Brasil vs Tunisia
  • 04.00 WIB - Argentina vs Nigeria
  • 04.00 WIB - Inggris vs Italia

Jumat (2/6/2023)

  • 00.30 WIB - Gambia vs Uruguay
  • 04.00 WIB - Ekuador vs Korea Selatan

https://bola.kompas.com/read/2023/05/29/15134618/jadwal-16-besar-piala-dunia-u20-2023-uzbekistan-vs-israel-inggris-vs-italia

Terkini Lainnya

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Atletico Madrid ke Jakarta, Sesi Latihan dari Pelatih Akademi Rojiblancos

Liga Spanyol
Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Syarat-syarat Calon Pengganti Mauricio Pochettino di Chelsea

Liga Inggris
Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Persib Bandung Vs Madura United, Alasan Disebut Final Ideal Liga 1

Liga Indonesia
Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Motivasi Pemain Asing Terlama Persib yang Begitu Dekat dengan Juara

Liga Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Jadwal Malaysia Masters 2024: 11 Wakil Indonesia Beraksi, Tersaji Duel Merah Putih

Badminton
Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Mauricio Pochettino Tinggalkan Chelsea Setelah Hanya Satu Musim

Liga Inggris
Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Ronaldo Perkuat Portugal di Piala Eropa 2024, Kans Pecahkan Rekor

Internasional
Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Sanksi FIFA Tuntas, PSS Sleman Persiapkan Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing Piala AFF 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke