Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dikritik Karena Banyak Rekrut Pemain dari Liga 2, Arema FC Pede Bicara Soal Kualitas

Musim sebelumnya tim banyak mendatangkan pemain berlabel bintang.

Sedangkan menghadapi musim depan, manajemen banyak merekrut talenta-talenta muda dari klub-klub Liga 2. 

Tak sesuai dengan kualitas pemain yang dilepas seperti Andik Rendika Rama, Gian Zola Nasrulloh, Ilham Udin Armaiyn, hingga Rizky Dwi Febrianto.

Sejauh ini, tim telah merekrut beberapa pemain seperti Rendra Teddy, Dicki Agung dan Flabio Soares (Putra Delta Sidoarjo), serta Samuel Balinsa (Persewar Waropen).

Sementara hanya ada nama Rifad Marasabessy yang direkrut dari sesama tim Liga 1 yakni Borneo FC.

Menanggapi sorotan dari suporter atas pergerakan transfer yang dilakukan Arema FC untuk musim depan, asisten Pelatih Arema FC, I Putu Gede Swi Santoso pasang badan.

Ia menyebut pemain yang didatangkan meski berasal dari tim-tim Liga 2 namun secara kemampuan individu layak tampil di Liga 1.

“Sejauh ini, tiga kali latihan mereka bagus. Artinya memang bisa bermain di Arema,” katanya.

Sedangkan pemain asing belum ada satu pun yang dlatihan maupun diperkenalkan manajemen. 

Padahal ada banyak tawaran dari agen pemain asing yang ditujukan ke manajemen Arema FC.

Namun manajemen tidak mau terburu-buru dalam merekrut pemain asing karena pertimbangan kualitas dan kebutuhan tim pelatih.

Manager Tim Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, memastikan dalam perekrutannya pemain asing fokus yang memiliki kualitas di atas rata-rata dari pemain asing yang dilepas.

“Banyak pemain asing yang sudah ditawarkan agen pemain kepada kami. Pastinya kami mencari pemain asing yang kualitasnya di atas rata-rata,” tutur pria yang berprofesi sebagai pengusaha.

“Kami utamakan yang grade terbaik dan sesuai dengan kebutuhan tim,” pungkasnya.

Sejumlah rumor menyebut Arema FC dikaitkan dengan sejumlah pemain asing seperti winger asal Jepang, Yukiya Sugita dan striker asal Brasil, Gustavo Almeida.

https://bola.kompas.com/read/2023/05/09/19300098/dikritik-karena-banyak-rekrut-pemain-dari-liga-2-arema-fc-pede-bicara-soal

Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Mali di Piala Dunia U17 2023

Jadwal Siaran Langsung Argentina Vs Mali di Piala Dunia U17 2023

Internasional
Janji Radja Nainggolan ke Bhayangkara: Bebas Situasi Sulit, Keluar Zona Merah

Janji Radja Nainggolan ke Bhayangkara: Bebas Situasi Sulit, Keluar Zona Merah

Liga Indonesia
Mo Salah Kecanduan Catur, Main Tiap Hari, Mimpi Lawan Juara Dunia 5 Kali

Mo Salah Kecanduan Catur, Main Tiap Hari, Mimpi Lawan Juara Dunia 5 Kali

Liga Inggris
Kiper Dilempar Bola Salju, Laga Conference League Sempat Terhenti

Kiper Dilempar Bola Salju, Laga Conference League Sempat Terhenti

Liga Lain
Final Piala Dunia U17: Jerman Master Situasi Sulit, Tak Gentar Perancis

Final Piala Dunia U17: Jerman Master Situasi Sulit, Tak Gentar Perancis

Internasional
'Ronaldo Jauh dari Level Messi'

"Ronaldo Jauh dari Level Messi"

Liga Lain
AC Milan Diterpa 25 Cedera, Ironi Pelatih Fisik Terbaik Italia

AC Milan Diterpa 25 Cedera, Ironi Pelatih Fisik Terbaik Italia

Liga Italia
Piala Dunia U17 2023 Momentum Bangun Fondasi Kuat Timnas Indonesia

Piala Dunia U17 2023 Momentum Bangun Fondasi Kuat Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Monza Vs Juventus: Si Nyonya Bertemu Momok Musim Lalu

Monza Vs Juventus: Si Nyonya Bertemu Momok Musim Lalu

Liga Italia
Jadwal Perebutan Peringkat 3 Piala Dunia U17 Argentina Vs Mali, Malam Ini

Jadwal Perebutan Peringkat 3 Piala Dunia U17 Argentina Vs Mali, Malam Ini

Internasional
Pelatih Argentina Enggan Bandingkan Top Skor Piala Dunia U17 2023 dengan Sergio Aguero

Pelatih Argentina Enggan Bandingkan Top Skor Piala Dunia U17 2023 dengan Sergio Aguero

Sports
6 Jersey Messi pada Piala Dunia 2022 Dilelang, Ada yang Menawar Rp 80 Miliar

6 Jersey Messi pada Piala Dunia 2022 Dilelang, Ada yang Menawar Rp 80 Miliar

Sports
Hasil Liga Europa: Liverpool Menang Besar, Roma-Atalanta Tertahan

Hasil Liga Europa: Liverpool Menang Besar, Roma-Atalanta Tertahan

Liga Lain
Radja Nainggolan ke Bhayangkara FC: Tidak Tiba-tiba, Kontrak hingga Akhir Musim

Radja Nainggolan ke Bhayangkara FC: Tidak Tiba-tiba, Kontrak hingga Akhir Musim

Liga Indonesia
Hasil Servette Vs AS Roma 1-1: Mourinho Bercanda, Serigala Satu Angka

Hasil Servette Vs AS Roma 1-1: Mourinho Bercanda, Serigala Satu Angka

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke