Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rekor Pertemuan Indonesia Vs Myanmar di SEA Games, Roda Berputar

KOMPAS.com - Timnas U22 Indonesia besutan Indra Sjafri akan bertanding melawan Myanmar pada laga kedua Grup A sepak bola SEA Games 2023 Kamboja.

Laga timnas U22 Indonesia vs Myanmar dalam lanjutan fase grup sepak bola SEA Games 2023 dijadwalkan berlangsung di Stadion Nasional, Phnom Penh, Kamboja, pada Kamis (4/5/2023) sore WIB.

Sebelum ini, timnas U22 Indonesia telah melakoni laga pertama melawan Filipina pada Sabtu (29/4/2023).

Skuad asuhan Indra Sjafri mampu memenangi laga pertama tersebut dengan skor 3-0. Mereka menang berkat gol-gol yang dicetak oleh Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Fajar Fathur Rachman.

Bagi Indonesia, kemenangan atas Filipina bisa menjadi modal positif untuk menatap laga-laga selanjutnya.

Setidaknya, Marselino Ferdinan dkk akan memiliki kepercayaan diri saat melanjutkan perjuangan di fase grup sepak bola SEA Games 2023, termasuk ketika melawan Myanmar.

Ini bukan kali pertama Indonesia melawan Myanmar dalam ajang SEA Games.

Sebelum ini, Indonesia tercatat sudah sembilan kali melawan Myanmar sejak SEA Games 2001 di Kuala Lumpur, Malaysia.

Apabila melihat dari rekor pertemuan, Indonesia tak selalu berada dalam posisi unggul ketika melawan Myanmar.

Skuad Garuda pernah ada di fase sulit pada periode 2001 hingga 2015.

Kala itu, Indonesia hanya mampu meraih satu kemenangan dalam enam pertandingan kontra Myanmar.

Selain satu kemenangan tersebut, Indonesia menelan tiga kekalahan dan dua hasil imbang.

Kini, roda telah berputar. Setelah melalui fase sulit, Indonesia menjelma sebagai tim yang dominan atas Myanmar.

Indonesia selalu meraih kemenangan dalam tiga laga terakhir melawan Myanmar sejak SEA Games 2017 hingga 2021.

Mereka pun mampu mencetak 10 gol dalam tiga laga terakhir tersebut.

Indonesia berpeluang melanjutkan tren positif ketika kembali melawan Myanmar pada laga kedua Grup A SEA Games 2023 Kamboja.

Rekor Pertemuan Indonesia vs Myanmar di SEA Games sejak edisi 2001

SEA Games 2001 - Perebutan Perunggu

Myanmar 1-0 Indonesia

SEA Games 2005 - Fase Grup

Indonesia 0-0 Myanmar

SEA Games 2007 - Fase Grup

Indonesia 0-0 Myanmar

SEA Games 2009 - Fase Grup

Myanmar 3-1 Indonesia

SEA Games 2013 - Fase Grup

Indonesia 1-0 Myanmar

SEA Games 2015 - Fase Grup

Myanmar 4-2 Indonesia

SEA Games 2017 - Perebutan Perunggu

Indonesia 3-1 Myanmar

SEA Games 2019 - Semifinal

Myanmar 2-4 Indonesia

SEA Games 2021 - Fase Grup

Indonesia 3-1 Myanmar

https://bola.kompas.com/read/2023/05/02/10300028/rekor-pertemuan-indonesia-vs-myanmar-di-sea-games-roda-berputar

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke