Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Barcelona Vs Girona 0-0: Barca Buntu, Buang Peluang Jauhi Real Madrid

KOMPAS.com - Barcelona gagal memetik kemenangan saat menjamu Girona pada pekan ke-28 Liga Spanyol 2022-2023. Blaugrana buang peluang jauhi Real Madrid.

Laga Barcelona vs Girona telah digelar di Stadion Camp Nou, Selasa (11/4/2023) dini hari WIB. Hasilnya, Barca ditahan imbang 0-0 oleh sang tamu.

Dilihat dari statistik, Barcelona mendominasi penuh jalannya pertandingan, baik dari penguasaan bola maupun penciptaan peluang.

Pasukan Xavi Hernandez melepas total 18 tembakan. Namun, hanya ada tiga yang mengarah ke gawang Girona.

Peluang terbaik Barcelona hadir pada masa injury time babak kedua (90+5') lewat tandukan Gavi.

Gavi menyundul bola ke gawang Girona setelah meneruskan sepak pojok Ferran Torres. Namun, upayanya digagalkan oleh kiper Girona Paulo Gazzaniga.

Di sisi lain, Girona mencatatkan lima shots dan semuanya tidak menemui sasaran.

Hasil Liga Spanyol ini memperpanjang dominasi Barcelona atas Girona di Liga Spanyol.

Barcelona kini tak terkalahkan dalam enam pertemuan melawan klub berjuluk Blanquivermells itu.

Barca memetik empat kemenangan dan dua hasil imbang dalam catatan tersebut. Mereka juga mencetak 14 gol dan hanya kebobolan tiga.

Meski demikian, hasil seri ini membuat Barcelona membuang peluang menjauh dari pesaing terdekat, Real Madrid.

Padahal, jika bisa menaklukkan Girona, Barcelona bisa melebarkan jarak dengan Los Blancos menjadi 15 poin.

Sebelumnya, Madrid sudah memainkan laga pekan ke-28 lebih dulu melawan Villrreal dan kalah 2-3.

Barcelona masih memuncaki klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 72 poin dari 28 pertandingan.

Mereka unggul 13 poin dari Real Madrid (59 poin), yang menguntit di posisi kedua klasemen.

Sementara itu, Girona menempati urutan ke-11 klasemen dengan nilai 35 dari 28 pertandingan.

Susunan pemain: 

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegeb (GK); 23-Jules Kounde, 4-Ronald Araujo, 24-Eric Garcia, 28-Alejandro Balde; 20-Sergi Roberto, 5-Sergio Busquets, 30-Gavi; 22-Raphinha, 9-Robert Lewandowski, 10-Ansu Fati

Pelatih: Xavi Hernandez

Girona (4-1-4-1): 13-Paulo Gazzaniga (GK); 4-Martinez Arnau, 22-Santiago Bueno, 5-David Lopez, 16-Javier Hernandez; 18-Oriol Romeu; 8-Viktor Tsygankov, 23-Ivan Martin, 2-Borja Garcia, 12-Toni Villa; 9-Valentin Castellanos

Pelatih: Michel

https://bola.kompas.com/read/2023/04/11/04054178/hasil-barcelona-vs-girona-0-0-barca-buntu-buang-peluang-jauhi-real-madrid

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke