Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Messi Harus Tetap di PSG jika Ingin Ikut Piala Dunia 2026

Peraih Piala Dunia 1978 ini berharap Messi bertahan di Paris Saint-Germain demi mewujudkan impian tampil dalam Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada dan Meksiko.

Masa depan Lionel Messi bersama Paris Saint-Germain (PSG) masih menjadi tanda tanya. Sosok berjulukan La Pulga belum memastikan apakah bertahan atau angkat kaki dari Parc des Princes.

Padahal, kontrak mantan bintang Barcelona ini bersama PSG habis pada Juni 2023. Artinya, saat ini Messi sudah berstatus bebas transfer.

Ada kemungkinan penyerang 35 tahun ini pindah. Meski demikian, dalam beberapa kesempatan, pihak PSG menyatakan siap memperbarui kontrak kapten timnas Argentina tersebut.

Di tengah rumor yang beredar, Mario Kempes memberikan masukkan kepada Messi. Menurut El Matador, julukan Kempes, hal terbaik untuk Messi adalah melanjutkan karier bersama PSG.

"Jika dia ingin bermain dalam Piala Dunia berikutnya, hal terbaik yang dia lakukan bertahan di Perancis," ujar Kempes kepada TyC.

Kempes, peraih Piala Dunia 1978 dan mantan striker River Plate, Rosario Central dan Valencia, menambahkan bahwa di Ligue 1--kasta tertinggi Liga Perancis, Messi bisa bermain dengan caranya dan memiliki waktu istirahat lebih banyak.

"Untuk Liga Champions, mungkin cerita yang berbeda tetapi dia bertahan di PSG selama tiga tahun akan menjadi sempurna. Kita juga akan melihat apa yang bisa dilakukan Messi dalam Kualifikasi 2026 dan melihat level stamina yang dimilikinya," tambah Kempes.

"Ada satu hal di mana Messi mengalahkan semua orang dan dia masih bisa berlari dan mengalahkan pemain saat dia harus melakukannya."

Kempes, yang juga pernah merumput di Indonesia bersama Pelita Jaya (1993-94), mengaku tak ada kekhawatiran Messi gagal. Catatannya, Messi harus bisa melanjutkan mentalitas pemenang.

"Dia bermain dengan antusiasme yang sama di PSG seperti yang dilakukannya bersama tim nasional sekarang," ujar Kempes, yang kini 68 tahun.

Messi baru saja menyempurnakan kariernya yang gemilang ketika membawa Argentina juara Piala Dunia 2022.

Ini membuat pemain kelahiran Rosaria, Argentina, tersebut sudah meraih semua gelar bergengsi di level klub dan timnas.

Sejak bergabung secara gratis dengan PSG pada Agustus 2021, Messi sudah terlibat dalam 66 laga kompetitif. Dia memberikan kontribusi 29 gol dan 32 assist.

Sayang, Messi belum bisa mewujudkan impian PSG meraih gelar juara Liga Champions. Musim ini, langkah mereka terhenti di babak 16 besar karena disingkirkan Bayern Muenchen.

Sementara itu, Mario Kempes merupakan bintang saat Argentina juara Piala Dunia 1978. Kala itu, dia menjadi top skor sehingga berhak meraih Sepatu Emas dan masuk FIFA World Cup All-Star Team.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/30/23000058/messi-harus-tetap-di-psg-jika-ingin-ikut-piala-dunia-2026

Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke