Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Persib Bandung Vs Persik Kediri, Luis Milla Akui Timnya Tampil Buruk

KOMPAS.com - Persib Bandung tampil kurang menggigit saat menghadapi Persik Kediri dalam pertandingan pekan ke-29 Liga 1 2022-3023. 

Duel Persib Bandung vs Persik Kediri berakhir dengan kekalahan tuan rumah 0-2 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (8/3/2023). 

Persib sudah ketinggalan lebih dulu pada babak pertama tepatnya menit ke-35 lewat gol Hamra Hehanussa. 

Pada babak kedua, Persib berusaha keras mencari gol penyama.

Saat asyik menyerang, gawang Persib yang dikawal Reky Rahayu kembali jebol lewat gol Muhammad Khanafi pada menit ke-89.

Pelatih Persib, Luis Milla, dengan lapang dada mengakui timnya bermain buruk dalam laga tersebut.

Meski mereka mengawali pertandingan dengan penuh kepercayaan diri. Tetapi itu tak cukup karena dibutuhkan kekompakan dan ambisi yang lebih untuk memenangkan pertandingan.

Nyatanya, anak-anak asuhan Luis Milla seperti bermain di bawah standar. 

“Menurut saya ini momen terburuk bagi kami. Kami punya perasaan di awal untuk bisa meraih kemenangan tapi kami harus lebih kompak dan bermain dengan spirit yang lebih dan tidak ada kompromi,” tutur Milla.

Pelatih asal Spanyol itu mengungkapkan, Persib semestinya bisa bermain sebagai suatu unit yang lebih kompak. Hal itu tidak terlihat dalam pertandingan. 

Banyak kesalahan komunikasi, tak mengerti satu sama lain. Milla butuh kritik agar Persib bisa bekerja lebih baik lagi.

“Untuk bisa meraih kemenangan kami harus bermain sebagai sebuah tim,” sebut Milla.

“Kami harus mengkritisi tim kami sendiri dan bekerja lebih baik lagi. Kami harus bekerja sebagai sebuah tim, ini adalah kuncinya,” bebernya.

Hasil ini membuat PSM Makassar berpeluang memperlebar jarak poin. Saat ini PSM unggul 10 angka atas Persib dan jarak bisa bertambah jadi 13 jika Juku Eja menang.

PSM baru akan bertanding melawan Persikabo 1973 pada Kamis (9/3/2023) di Stadion Pakansari.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/08/20000048/hasil-persib-bandung-vs-persik-kediri-luis-milla-akui-timnya-tampil-buruk

Terkini Lainnya

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke