Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas U20 Indonesia Vs Suriah, Jangan Kecewa dengan Permainan Garuda Muda...

KOMPAS.com - Pelatih timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong, menyampaikan pesan kepada para pendukung skuad Garuda Muda.

Shin Tae-yong meminta tolong kepada para pendukung agar tidak kecewa dengan permainan timnas U20 Indonesia di Piala Asia U20 2023.

Dia mengutarakan pesan tersebut menjelang laga timnas U20 Indonesia vs Suriah yang dijadwalkan berlangsung di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, pada Sabtu (4/3/2023) malam WIB.

Sebelum melawan Suriah, timnas U20 Indonesia lebih dulu menelan kekalahan 0-2 dari Irak pada laga pertama Grup A, Rabu (1/3/2023).

Timnas U20 Indonesia menelan kekalahan setelah melewatkan sederet peluang dan membuat banyak kesalahan.

Meski begitu, Shin Tae-yong meminta para pendukung untuk tidak mudah kecewa terhadap permainan skuad Garuda Muda.

Pasalnya, menurut pernyataan Shin Tae-yong, timnas U20 Indonesia belum turun dengan kekuatan penuh di Piala Asia U20 2023.

Shin Tae-yong menjamin, timnas U20 Indonesia akan menunjukkan permainan yang lebih baik ketika menjadi tuan rumah dalam ajang Piala Dunia U20 2023, Mei mendatang.

Pelatih asal Korea Selatan itu tetap meminta dukungan dari para pendukung untuk pemain timnas U20 Indonesia.

"Pastinya belum full squad ya tim kita, jadi tolong jangan kecewa dengan permainan tim ini," kata Shin Tae-yong menjelang laga kontra Suriah, Jumat (3/3/2023).

"Bulan Mei nanti pastinya akan full squad, pastinya akan lebih baik permainannya," ujar Shin Tae-yong.

"Jadi, tolong masyarakat Indonesia jangan kecewa dengan permainan tim ini dan mohon dukungannya kepada para Garuda Muda," tutur Shin Tae-yong menambahkan.

Timnas U20 Indonesia tak boleh kalah dari Suriah jika ingin menjaga asa lolos ke babak selanjutnya.

Situasi tersebut menempatkan Indonesia pada situasi sulit.

Shin Tae-yong selaku pelatih mengaku telah berupaya mempersiapkan tim dengan lebih baik agar bisa memetik poin saat melawan Suriah.

Dia juga berharap para pemain bisa tampil lebih berani dan percaya diri.

"Saya harap pemain bisa melakukan permainan lebih berani dan percaya diri daripada sebelumnya," ucap Shin Tae-yong.

https://bola.kompas.com/read/2023/03/04/05000078/timnas-u20-indonesia-vs-suriah-jangan-kecewa-dengan-permainan-garuda-muda-

Terkini Lainnya

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke