Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erick Thohir Beri Perhatian kepada Wasit Liga 2, Langkah Awal Tepati Janji

KOMPAS.com - Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 Erick Thohir mulai bergerak untuk mengentaskan masalah kesejahteraan wasit sepak bola Indonesia.

Baru-baru ini, pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu menyambangi kediaman salah satu wasit Liga 2 Rohani.

Erick Thohir tersentuh dengan perjuangan Rohani, yang saat ini harus bekerja keras memenuhi kebutuhan keluarganya dengan berjualan.

"Senang sekaligus haru punya kesempatan menepati janji berkunjung ke rumah Pak Rohani, salah satu Wasit Liga 2 yang juga berjuang menghidupi keluarga dengan berjualan kembang tahu," kata Erick dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Sabtu (18/2/2023).

"Manusia memiliki perjuangannya masing-masing. Sebagai sesama manusia, kita tidak boleh terlalu cepat menghakimi orang lain tanpa mengetahui cerita di baliknya," imbuh Erick Thohir.

Sebagaimana diketahui, kompetisi Liga 2 dan Liga 3 berhenti di tengah jalan.

Sampai saat ini, belum ada kepastian soal kapan Liga 2 dan Liga 2 kembali dilanjutkan.

Mandeknya kompetisi tidak cuma merugikan klub dan pemain, tetapi wasit pun kena imbasnya.

Pada saat-saat seperti inilah, menurut Erick Thohir, wasit memerlukan perhatian khusus.

"Wasit juga manusia biasa, yang perlu kita lindungi agar mereka terus bisa menghidupkan keluarga tersayang," ucap Erick Thohir.

Langkah awal tepati janji

Erick Thohir terpilih menjadi ketua umum PSSI periode 2023-2027 setelah mendapat suara terbanyak dalam Kongres Luar Biasa PSSI pada Kamis (16/2/2023).

Mantan Presiden Inter Milan itu menang dengan jumlah suara 64 dari 86 voter, unggul dari La Nyalla Mattalitti (22).

Bagi Erick Thohir, memberi perhatian kepada wasit Liga 2 adalah sebuah langkah awal untuk menepati janjinya.

Perlu diketahui, Erick Thohir menyusun delapan program kerja dalam proses pencalonannya sebagai ketua umum PSSI.

Salah satu poinnya adalah Erick Thohir berjanji untuk memperpaiki kepemimpinan dan memerhatikan kesejahteraan wasit Liga Indonesia.

Berikut delapan janji program kerja Erick Thohir sebagai ketum PSSI:

  1. Sepak bola Indonesia yang bersih dan berprestasi
  2. Perbaiki kepemimpinan wasit dan memerhatikan kesejahteraan wasit
  3. Perbaiki hubungan antarsuporter
  4. Perbaiki Liga 1, Liga 2, dan Liga 3
  5. Pembinaan yang berjenjang
  6. Perbaikan sepak bola Indonesia dari bawah ke atas
  7. Fasilitas latihan untuk timnas Indonesia
  8. Membuat program sepak bola Indonesia yang jelas

https://bola.kompas.com/read/2023/02/18/15200008/erick-thohir-beri-perhatian-kepada-wasit-liga-2-langkah-awal-tepati-janji

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke