Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tottenham Hotspur Hukum Fans yang Menyerang Ramsdale

KOMPAS.com - Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada derbi London Utara diwarnai insiden yang melibatkan kiper Arsenal Aaron Ramsdale dan seorang fan di stadion.

Buntut dari insiden tersebut, FA Inggris mengutuk tindakan penggemar tersebut dan Tottenham Hotspur memberikan hukuman larangan menonton di stadion kepada pelaku.

Arsenal menang 2-0 atas Tottenham Hotspur pada derbi London Utara dalam lanjutan Liga Inggris 2022-2023 di Tottenham Hotspur Stadium pada Minggu (15/1/2023) malam WIB.

Dua gol Arsenal yang dicetak dari tembakan keras Martin Odegaard dan gol bunuh diri dari kiper Tottenham Hugo Lloris tidak bisa dibalas oleh tim tuan rumah.

Saat pertandingan berakhir, kiper Arsenal Aaron Ramsdale yang sedang merayakan kemenangannya di dekat tribune stadion terlihat berargumen dengan penyerang Tottenham, Richarlison.

Tak lama kemudian, terlihat seorang suporter dari tribune penonton melompat ke atas pembatas antara tribune dan lapangan, kemudian berusaha menyerang Ramsdale.

Menanggapi hal tak terpuji tersebut, FA Inggris dan Tottenham Hotspur dengan cepat mengeluarkan pernyataan akan menginvestigasi kejadian tersebut.

"Kami mengecam keras kejadian yang melibatkan penonton yang terjadi setelah pertandingan Liga Inggris antara Tottenham Hotspur dan Arsenal hari ini," tulis FA dalam pernyataan resminya.

"Ini adalah tindakan yang tidak bisa dibenarkan dan kami akan bekerja sama dengan polisi, pihak berwenang dan para klub untuk memastikan hukuman yang sesuai," ujar FA.

Sementara itu, Tottenham selaku tim tuan rumah mengatakan akan memberikan hukuman larangan datang ke stadion untuk oknum tersebut.

"Kami menyesali tindakan seorang penonton yang mencoba menyerang kiper Arsenal Aaron Ramsdale pada akhir pertandingan hari ini. Kekerasan tidak punya tempat di sepak bola," tulis Tottenham dikutip dari laman resmi klub.

"Klub telah melihat klip CCTV untuk mengidentifikasi penonton dan akan bekerja sama dengan polisi, Arsenal, dan Aaron Ramsdale untuk memberikan hukuman berat, termasuk larangan datang ke Tottenham Hotspur Stadium," ujar Tottenham.

Pihak kepolisian juga telah menerima laporan mengenai tindakan suporter tersebut, dan menjelaskan bahwa investigasi tengah dilakukan dan belum ada penangkapan.

Kemenangan Arsenal dalam derbi London Utara ini mengakhiri kutukan 9 tahun Arsenal di mana mereka belum pernah menang di kandang Tottenham sejak tahun 2014.

Tim Meriam London makin kokoh berada di puncak klasemen Liga Inggris dengan jarak 8 poin dari runner-up Manchester City, dan memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi 12 laga.

https://bola.kompas.com/read/2023/01/16/09400028/tottenham-hotspur-hukum-fans-yang-menyerang-ramsdale

Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke