Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Respons Manajemen Persib soal Sanksi Komdis PSSI Senilai Rp 70 Juta

KOMPAS.com - Persib Bandung harus rela menanggung denda total Rp 70 juta atas dua pelanggaran dalam pertandingan pekan ke-12 Liga 1 2022-2023 melawan Persik Kediri.

Ada dua pelanggaran yang Persib lakukan pada pertandingan tersebut, berdasarkan hasil sidang Komite Disiplin (Komdis) PSSI pada 8 Desember.

Pertama adalah pelanggaran yang dilakukan pelatih Luis MIlla.

Milla disebutkan tidak berkenan melakukan sesi Coach Arrival Interview pada laga yang diselenggarakan di Stadion Manahan Solo, Selasa (7/12/2022). Hukuman denda dijatuhkan sebesar Rp 20 juta.

Pelanggaran kedua adalah tim terlambat 2 menit 28 detik memasuki lapangan jelang kick-off babak pertama. Hukuman denda sebesar Rp 50 juta.

Direktur Persib Teddy Tjahjono memahami aturan operator PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang harus ditegakkan seluruh klub.

“Terkait denda, hal tersebut memang sudah sesuai dengan regulasi yang telah ditentukan oleh PT LIB,” kata Teddy.

“Di mana di dalam regulasi tersebut, sudah ditentukan bahwa ada waktu-waktu yang harus diikuti dengan taat oleh seluruh klub dalam pertandingan,” paparnya.

“Sehingga apabila ada pelanggaran atas regulasi tersebut, sudah ditentukan juga jumlah sanksinya,” sebut Teddy.

Setelah melakukan konfirmasi dan klarifikasi, Persib mengakui kesalahan dan akan menanggung sanksi/denda yang telah dijatuhkan.

“Setelah kami cek dengan tim yang berada di lapangan, memang benar bahwa kami mengalami keterlambatan sekitar 2 menit 8 detik pada saat hendak keluar dari ruang ganti menuju lapangan,” beber Teddy.

Pihaknya tidak bisa melakukan banding atas pelanggaran-pelanggaran yang dimaksud.

Hal itu tertera dalam surat keputusan (SK) yang dikeluarkan Komdis PSSI untuk Persib.

“Selain itu, pada SK Komdis dinyatakan bahwa kita tidak bisa banding atas SK tersebut,” tukasnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/12/21300078/respons-manajemen-persib-soal-sanksi-komdis-pssi-senilai-rp-70-juta

Terkini Lainnya

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke