Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jerman Butuh 8 Gol untuk Lolos dari Grup E, Hansi Flick Senyum

Untuk memastikan satu tiket ke babak 16 besar, Jerman harus mengalahkan Kosta Rika pada Jumat (2/12/2022) dini hari WIB dan berharap Spanyol mengalahkan Jepang.

Berbicara di Doha, Qatar, pada Rabu (30/11/2022), Hansi Flick mengaku tidak berencana mundur tetapi paham keputusan final bukan di tangannya.

"Ya, dari saya sendiri, saya bisa mengonfirmasi (ini bukan pertandingan terakhir saya)," kata juru taktik berusia 57 tahun itu sambil tersenyum, dikutip dari kantor berita AFP.

“Anda tidak pernah tahu apa yang akan terjadi, tetapi saya menantikan Piala Eropa di kandang Jerman (tahun 2024). Kontrak saya sampai 2024. Tapi itu masih jauh."

Jerman tak hanya perlu sekadar menang untuk lolos dari Grup E. Selain berharap Jepang kalah dari Spanyol, Der Panzer juga harus menang dengan margin setidaknya delapan gol untuk berjaga-jaga bila Samurai Biru menang lawan tim Matador.

Namun, eks pelatih Bayern Muenchen itu mengungkapkan, pikiran tentang selisih gol tidak terlintas di benak timnya meskipun Jerman tidak bisa menentukan nasibnya sendiri.

"Saya rasa agak tidak baik bilang kami akan mencetak delapan gol melawan Kosta Rika. Menang pertandingan saja kami sudah senang," ujarnya.

Jerman mendekam di dasar klasemen Grup E setelah kalah 1-2 lawan Jepang dan imbang 1-1 kontra Spanyol.

Hansi Flick menegaskan, dia tidak merasa tertekan jelang laga krusial menghadapi Kosta Rika.

"Apa itu tekanan? Dalam situasi ini kami bermain untuk masuk ke babak 16 besar, itu bagus dan itulah mengapa kami ada di sini."

"Saya tidak merasakan tekanan apapun. Saya tidak merasakannya setelah Jepang dan saya tidak merasakannya sekarang."

Hansi Flick turut menerangkan bahwa Kai Havertz absen saat berjumpa Spanyol karena sedang flu, bukan akibat performanya yang buruk ketika kalah dari Jepang.

"Kai sedang flu dan itu sebabnya dia tidak bermain, tidak ada hubungannya dengan penampilannya," ucap dia.

Mantan asisten pelatih timnas Jerman 2006-2014 tersebut mengeklaim, tidak ada masalah kebugaran di timnya.

Leroy Sane, yang masuk dari bangku cadangan saat berjumpa Spanyol, berpeluang menjadi starter lawan Kosta Rika.

Lalu, tentang apakah Niclas Fuellkrug--yang mencetak gol penyama kedudukan melawan Spanyol sebagai pemain pengganti--akan melakukan debut internasional penuhnya melawan Kosta Rika, Hansi Flick menjawab, "Anda lihat saja besok."

https://bola.kompas.com/read/2022/12/01/18200068/jerman-butuh-8-gol-untuk-lolos-dari-grup-e-hansi-flick-senyum

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke