Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022: Messi Pimpin Latihan Argentina Jelang Uji Coba Lawan UEA

KOMPAS.com - Timnas Argentina telah berada di Abu Dhabi menjelang persahabatan melawan Uni Emirat Arab (UEA) pada Rabu (16/11/2022) dalam persiapan untuk Piala Dunia 2022 mendatang.

Pertandingan UEA vs Argentina akan berlangsung di Stadion Mohamed bin Zayed pukl 22.30 WIB.

Laga ini juga akan menjadi pertandingan pemanasan terakhir Argentina sebelum mereka pindah ke Qatar untuk mengikuti Piala Dunia 2022.

Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, tampak memimpin rekan-rekannya berlatih di Abu Dhabi menjelang pertandingan persahabatan kontra UEA.

Pemain berusia 35 tahun tersebut juga mengonfirmasi bahwa ajang empat tahunan edisi kali ini merupakan Piala Dunia terakhirnya.

La Albiceleste, julukan timnas Argentina, merupakan salah satu tim favorit untuk memenangkan turnamen tersebut.

Argentina menunjukkan performa impresif dengan tidak terkalahkan dalam 35 pertandingan terakhirnya. Hal tersebut merupakan modal besar bagi skuad Lionel Scaloni untuk melangkah jauh di Piala Dunia 2022.

Timnas Argentina datang sebagai salah satu tim yang diunggulkan di turnamen empat tahunan tersebut.

Namun, Lionel Messi selaku kapten timnas Argentina menegaskan bahwa timnya tidak boleh besar kepala.

Dia menegaskan bahwa timnas Argentina akan menghadapi tim-tim kuat di Piala Dunia 2022 mendatang.

"Semua tim nasional sulit dikalahkan, tak peduli tim dari negara mana pun," ujar Messi dalam wawancaranya bersama Universo Valdano, dikutip dari Diario AS. 

"Saya pikir kami memiliki momentum bagus sebelum datang ke Qatar. Namun, kami juga tidak boleh terjebak dalam semua itu dan berpikiran sebagai favorit," katanya.

Sang megabintang Paris Saint-Germain menyebutkan bahwa Brasil dan Perancis merupakan dua kandidat kuat peraih gelar juara Piala Dunia 2022.

Setelah memenangkan 11 gelar liga, empat gelar Liga Champions, dan Copa America, Piala Dunia adalah satu-satunya gelar yang belum diraih oleh Messi, pemegang tujuh trofi Ballon d'Or.

Pada Piala Dunia 2022 nanti, Argentina akan bersaing di Grup C bersama Arab Saudi, Meksiko, dan Polandia.

Pertandingan perdana Argentina nantinya akan melawan Arab Saudi di Stadion Lusail pada Selasa (22/11/2022) pukul 17.00 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/15/17000028/piala-dunia-2022--messi-pimpin-latihan-argentina-jelang-uji-coba-lawan-uea

Terkini Lainnya

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke