Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Piala Dunia 2022, Wajar jika Ronaldo Jadi Tuan di Lapangan

KOMPAS.com - Megabintang timnas Portugal Cristiano Ronaldo bak tuan di lapangan. Dia mendapat pelayanan dari pemain lain dan menjadi pusat arah bola.

Sebagai gantinya, Cristiano Ronaldo menjadi sosok yang diharapkan bisa menjadi penentu kemenangan tim, termasuk ketika tampil pada Piala Dunia 2022 Qatar.

Rekan setim Cristiano Ronaldo di timnas Portugal, Bernardo Silva, melihat situasi tersebut sebagai suatu kewajaran.

Pasalnya, Ronaldo telah membuktikan diri sebagai penentu kemenangan pada banyak kesempatan.

Bernardo Silva menilai situasi serupa juga terjadi di tim lain seperti Perancis, Brasil, dan Argentina.

Negara-negara tersebut juga memiliki satu sosok yang layak dilayani karena bisa menjadi penentu kemenangan.

"Kenyataannya adalah ketika Anda memiliki pemain seperti Cristiano, wajar jika terkadang Anda bermain untuknya karena dia bisa memenangkan pertandingan untuk Anda di menit-menit akhir," kata Bernardo Silva, dikutip dari laman resmi FIFA.

"Begitu juga dengan negara lain. Wajar, misalnya, Perancis selalu melihat ke (Kylian) Mbappe karena dia bisa menentukan pertandingan kapan saja. Brasil punya Neymar dan Argentina punya Lionel Messi," ujar Bernardo Silva.

Kendati demikian, Bernardo Silva mengakui bahwa setiap tim tak boleh terlalu bergantung pada satu atau dua pemain.

Sebab, menurut Bernardo Silva, hal itu bisa merusak dinamika tim secara keseluruhan.

Oleh karena itu, setiap tim perlu mengelola dengan tepat kebutuhan terhadap satu sosok.

Bernardo Silva meyakini Ronaldo akan menjadi senjata ampuh di Piala Dunia jika Portugal bisa mengelola kebutuhan tersebut.

"Ketika Anda memiliki pemain seperti ini di sisi Anda, Anda harus memanfaatkan mereka, meskipun saya setuju, Anda tidak bisa menjadi terlalu bergantung pada mereka karena ini dapat mengganggu dinamika tim," ucap Bernardo Silva.

"Jika kami melakukannya dengan benar, memiliki Cristiano di tim kami akan menjadi senjata yang ampuh," tutur Bernardo Silva menjelaskan.

Ronaldo masih menjadi harapan utama timnas Portugal pada Piala Dunia 2022 Qatar. 

Dia tetap mendapat kepercayaan meski telah gagal mencetak gol dalam sembilan laga terakhir bersama Seleccao das Quinas, julukan timnas Portugal.

Kepercayaan itu tak lepas dari riwayat panjang yang telah Ronaldo ukir bersama tim nasional.

Berdasarkan data FIFA, Ronaldo sudah mencetak 117 gol dan 43 assist untuk timnas Portugal.

Ronaldo juga selalu mencetak gol dalam empat edisi Piala Dunia yang telah ia ikuti (2006, 2010, 2014, dan 2018).

Pemain berjulukan CR7 itu berpeluang besar untuk kembali mencetak gol pada Piala Dunia edisi 2022.

Terdekat, dia berkesempatan menunjukkan perannya sebagai senjata ampuh timnas Portugal kala melawan Ghana pada laga pertama Grup H Piala Dunia 2022, Kamis (24/11).

Setelah itu, Ronaldo akan kembali berjuang saat timnas Portugal bertanding melawan Uruguay (29/11) dan Korea Selatan (2/12) pada dua laga terakhir fase grup.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/15/07400028/piala-dunia-2022-wajar-jika-ronaldo-jadi-tuan-di-lapangan

Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke