Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Milan Vs Fiorentina, Paolo Maldini Puji Tekad Kuat Rossoneri

KOMPAS.com - Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, mengungkapkan bahwa timnya memiliki tekad kuat untuk menang dalam laga kontra Fiorentina pada pekan pekan ke-15 Liga Italia 2022-2023.

Pertandingan Milan vs Fiorentina berlangsung di Stadion San Siro pada Senin (14/11/2022) dini hari WIB.

Rossoneri, julukan AC Milan, berhasil menang tipis 2-1 pada laga terakhir sebelum jeda kompetisi untuk Piala Dunia 2022.

Rafael Leao membawa AC Milan unggul cepat berkat golnya pada menit kedua.

Namun, keunggulan tersebut disamakan Fiorentina pada menit ke-28 lewat aksi Antonin Barak.

Sebuah kejutan terjadi pada menit terakhir. Nikola Milenkovic menciptakan gol bunuh diri pada menit ke-90+2.

Gol bunuh diri menjadi momen penting AC Milan untuk mempertahankan peringkat mereka di urutan kedua klasemen sementara Serie A, kasta tertinggi Liga Italia, 2022-2023.

Rossoneri berhasil meraih 33 poin dari 15 laga. Skuad asuhan Stefano Pioli tersebut masih tertinggal delapan poin dari sang pemuncak klasemen, Napoli.

Menilik tekad kuat timnya, Paolo Maldini selaku Direktur Teknik AC Milan memberikan apresiasi terhadap penampilan Rossoneri.

“Hasil imbang akan mengubah suasana memasuki jeda dua bulan," tutur Maldini dilansir dari Football Italia.

"Namun, kami bertahan dengan semangat pengorbanan, meskipun secara terus terang bermain kurang bagus. Kami menunjukkan tekad ingin menang dan berhasil melakukannya." 

“Itu adalah pertandingan yang sangat terbuka dan apa pun bisa terjadi. Namun, jika laga itu berakhir imbang, bagi kami akan seperti setengah kekalahan." 

"Jadi, hal tersebut memberi kami kekuatan untuk berusaha lebih keras."

Selain itu, Maldini juga menjelaskan mengenai kondisi para pemain Milan menjelang jeda untuk Piala Dunia 2022.

“Saat ini, kami kehabisan tenaga dan itu bukan sesuatu yang saya lihat di awal musim. Mudah-mudahan kami bisa mendapatkan kembali para pemain yang absen setelah jeda, misalnya Zlatan Ibrahimovic harus kembali pada bulan Januari mendatang,” ungkapnya.

Mantan pemain AC Milan tersebut juga mengakui pencapaian Napoli pada musim ini.

“Napoli telah melakukan beberapa hal luar biasa dengan 11 kemenangan berturut-turut, jadi mereka pantas mendapat pujian untuk itu," ungkap Maldini.

AC Milan akan melanjutkan pertandingan usai Piala Dunia 2022 melawan Salernitana di Stadion Arechi pada Rabu (4/1/2023) pukul 18.30 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/14/12000018/milan-vs-fiorentina-paolo-maldini-puji-tekad-kuat-rossoneri

Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke