Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Akibat Tragedi Kanjuhan, Arema FC Jalin Komunikasi Intens dengan Konsultan Sepak Bola Asal Italia

MALANG, KOMPAS.com - Tragedi Kanjuruhan telah menarik perhatian dunia ke Indonesia, khususnya ke Arema FC. Sejumlah konsultan sepak bola dunia mendorong Arema FC untuk segera bangkit dari keterpurukan itu.

Namun dari semua konsultan sepak bola dunia yang datang menghubungi, Arema FC kini sedang menjalin komunikasi secara intens dengan seorang konsultan asal Italia, Andrea Poggio.

"Sebenarnya ada banyak konsultan sepak bola internasional yang memberikan referensi terkait pengembangan Arema FC ke depannya, seperti apa yang harus dilakukan ketika menghadapi situasi seperti ini," ungkap Manajer International Affair Arema FC, Fuad Ardiansyah.

"Dari beberapa konsultan itu, yang saat ini komunikasi intens dengan kita adalah konsultan asal Italia, Andrea Poggio yang merencanakan akan menggelar pertemuan dengan Arema FC,” imbuhnya.

Fuad Ardiansyah tidak menyebutkan kapan pertemuan akan berlangsung. Namun, manajemen tim berjuluk Singo Edan senang dengan tawaran tersebut.

Dalam komunikasi awal yang dilakukan antara kedua belah pihak, ia menjelaskan bahwa Andrea Poggio punya beberapa opsi strategis yang harus dilakukan Arema FC.

"Andrea Poggio ini memiliki referensi berkaitan dengan langkah kedepan apa yang harus dilakukan, tentu saja dengan pertimbangan sesuai dengan iklim yang terjadi di Arema FC beserta dengan kultur sepak bolanya,” katanya.

Dorongan untuk bangkit ini sejalan dengan yang diungkapkan oleh Komisaris PT. Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia ( PT AABBI ) Tatang Dwi Arifianto sebagai pengelola Klub Arema FC.

"Tim Pemulihan Arema FC ini semacam task force yang bertugas untuk melakukan evaluasi total terhadap tata kelola klub Arema FC. Selain tetap pada prioritas program tanggap darurat melalui Posko Crisis Center, juga turut memberikan bantuan dan konsultasi hukum serta taruma healing," papar Tatang Dwi Ari.

"Tentu pasca tragedi Kanjuruhan, banyak hal yang perlu dievaluasi dan dibenahi. Karena itu, agar evaluasi berjalan obyektif dan profesional dibutuhkan Tim Pemulihan Arema FC agar pemulihan berlangsung tepat sasaran dan komprehensif,” pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/03/14200018/akibat-tragedi-kanjuhan-arema-fc-jalin-komunikasi-intens-dengan-konsultan-sepak

Terkini Lainnya

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke