Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tes, Formulir, hingga Kuesioner: Cara Arema Hapus Jejak Trauma

Hal tersebut dilakukan sebagai langkah untuk memulihkan kondisi psikologis pemain Arema FC pasca-tragedi Kanjuruhan yang sejauh ini telah merenggut 135 jiwa.

Trauma akan tragedi Kanjuruhan pada 1 Oktober 2022 silam memengaruhi mental, mengganggu konsentrasi, menciptakan kecemasan serta kekhawatiran, dan mengganggu suasana hati pemain.

Sejak Kamis (20/10/2022) lalu Evan Dimas dkk menjalani sesi latihan di lapangan diselingi dengan sesi konseling bersama tim psikolog.

Penanganan trauma bagi pemain dilakukan secara menyeluruh. Ada sesi pemulihan secara tim, ada pula sesi konseling secara individu.

Tim ahli juga mengukur kondisi psikis pemain melalui formulir-formulir yang harus diisi setiap harinya.

“Ada banyak formulir yang mereka sebarkan di grup pemain dan mereka harus jawab,” tutur pelatih Arema FC, Javier Roca.

“Jadi, ini ada berapa tes yang mereka lagi jalani sama tim psikolog,“ kata Javier Roca menambahkan.

Secara fisik, pemain terlihat baik, tapi Javier Roca mengungkapkan kondisi psikis pemainnya masih belum stabil.

Ada beberapa pemain yang sudah bisa kembali berkegiatan dengan normal. Tapi, ada pula beberapa pemain yang membutuhkan pendampingan lebih lanjut untuk memulihkan trauma.

Dengan mengukur kondisi psikologis secara berkala, maka pemain diharapkan akan bisa mendapatkan penanganan yang tepat.

Pengukuran tersebut juga dimanfaatkan Javier Roca untuk menyusun program latihan ke depan.

“Saya akan kumpul lagi sama tim psikolog, di situ sudah akan terlihat gambaran lebih luas. Kalau sampai sekarang belum terlalu detail, belum terlalu kelihatan,” tutur pelatih asal Chile tersebut.

“Jadi habis mereka susun kuesioner, baru nanti saya meeting lagi sama tim psikolog,” ujar Roca lagi.

Kondisi psikis pemain Arema FC dikabarkan berangsur membaik. Javier Roca pun optimis tim berjuluk Singo Edan akan kembali pulih dalam waktu dekat.

“Kalau menurut saya, sebenarnya tidak terlalu parah, secara tim. Kondisi tim memang tidak seperti biasa, tapi sedang menuju ke situ,” kata mantan pelatih Persik Kediri tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/24/17200078/tes-formulir-hingga-kuesioner--cara-arema-hapus-jejak-trauma

Terkini Lainnya

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke