Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Target Benzema Usai Raih Ballon d'Or: Juara Piala Dunia 2022

KOMPAS.com - Bintang Real Madrid, Karim Benzema, melakukan segalanya demi mengantar timnas Perancis juara Piala Dunia 2022 Qatar.

Hal itu disampaikan Benzema setelah dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia Ballon d'Or 2022 pada Selasa (18/10/2022) dini hari WIB.

Benzema berhak mengangkat trofi emas Ballon d'Or 2022 setelah mengungguli Sadio Mane (Bayern Muenchen/Liverpool) dan Kevin De Bruyne (Manchester City).

Dikutip dari Opta, Benzema menjadi pemain asal Perancis kelima yang berhasil meraih gelar pemain terbaik dunia Ballon d'Or.

Benzema mengikuti jejak Raymond Kopa (1958), Michel Platini (1983, 1984, 1985), Jean-Pierre Papin (1991), dan Zinedine Zidane (1998).

Tak puas dengan raihan Ballon d'Or, Benzema langsung memasang target membawa timnas Perancis juara Piala Dunia 2022 akhir tahun ini.

"Saya masih memiliki ambisi. Saya masih ingin meraih banyak hal," kata Benzema yang kini berusia 34 tahun.

"Saya ingin menjuarai Piala Dunia 2022 bersama timnas Perancis. Itulah tujuan utama saya sekarng," ujar Benzema.

"Saya akan melakukan segalanya untuk membawa Perancis juara Piala Dunia 2022," tutur mantan pemain Olympique Lyon itu.

Sepanjang kariernya, Karim Benzema tercatat hanya pernah satu kali mengikuti Piala Dunia.

Momen itu terjadi pada Piala Dunia 2014 yang dihelat di Brasil.

Benzema ketika itu hanya mampu mengantar timnas Perancis sampai perempat final Piala Dunia 2014.

Setelah itu, Benzema sempat terseret skandal pemerasan video asusila terhadap rekan satu timnya di Perancis, Mathieu Valbuena, pada 2015.

Skandal itu membuat Benzema tidak hanya harus menjalani persidangan melainkan juga diasingkan dari timnas Perancis.

Benzema kemudian harus menunggu lebih dari lima tahun sebelum akhirnya kembali dipanggil pelatih timnas Perancis, Didier Deschamps, pada Mei 2021.

Sejak saat itu, Benzema selalu menjadi bagian dari timnas Perancis hingga sukses meraih gelar juara UEFA Nations League 2021.

Terkait Piala Dunia 2022, timnas Perancis memang menjadi salah satu kandidat kuat juara.

Sebab, timnas Perancis asuhan Didier Deschamps akan bertandang ke Qatar akhir tahun ini dengan status juara bertahan Piala Dunia.

Tugas Deschamps terbilang berat terutama karena timnas Perancis tampil buruk pada UEFA Nations League musim depan.

Dari enam laga Liga A UEFA Nations League 2022-2023, timnas Perancis selaku juara bertahan hanya mampu meraih satu kemenangan dan menelan tiga kekalahan.

Pada Piala Dunia 2022 Qatar, timnas Perancis tergabung di Grup D bersama Australia, Denmark, dan Tunisia.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/18/07000098/target-benzema-usai-raih-ballon-dor-juara-piala-dunia-2022

Terkini Lainnya

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Man City Vs Man United, Erik ten Hag Tolak Bahas Masa Depan

Liga Inggris
Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Perwakilan Man United Bertemu Kieran McKenna, Duel dengan Chelsea

Liga Inggris
Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Head to Head Bali United Vs Borneo FC: Laga Pelipur Lara Tak ke Final

Liga Indonesia
Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Jay Idzes Mau Berjuang untuk Timnas Indonesia, Siap Jadi Kiper dan Striker

Timnas Indonesia
Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Jadwal Malaysia Masters 2024, Indonesia Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Gelandang West Ham Lucas Paqueta Didakwa Melanggar Aturan Taruhan

Liga Inggris
Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Cerita Thoriq Alkatiri Jalani 2 Tugas Wasit di Lapangan dan VAR

Liga Indonesia
Kesan Jay Idzes soal Julukan 'Bang Jayadi' dari Fans Timnas Indonesia

Kesan Jay Idzes soal Julukan "Bang Jayadi" dari Fans Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Kata Chico Usai Tersingkir dari Malaysia Masters 2024

Badminton
Tekad Dejan/Gloria 'Pecah Telur' Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Tekad Dejan/Gloria "Pecah Telur" Vs Rinov/Pitha di 8 Besar Malaysia Masters

Badminton
Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Final Piala FA Man City Vs Man United: Maguire Ingin Pulih Perkuat Setan Merah

Liga Inggris
Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Skuad Italia untuk Euro 2024: Tak Ada Nama Locatelli dan Emil Audero

Internasional
Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Persib Bandung Vs Madura United, Rivera Utamakan Kepentingan Tim

Liga Indonesia
Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Thiago Motta Pergi dari Bologna, Kans Jadi Pelatih Anyar Juventus

Liga Italia
Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Hasil Malaysia Masters: 4 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Pastikan 1 Tiket Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke