Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Persib Rasakan Perbandingan Performa Pemain daripada Awal Musim

BANDUNG, KOMPAS.com - Pelatih Persib Luis Milla mendesain program latihan baru selama Kompetisi Liga 1 2022-2023 ditunda buntut dari Tragedi Kanjuruhan.

Milla menyebut pemainnya dalam kondisi terbaik saat tim mulai diliburkan Jumat (14/9/2022).

Kondisi pemain Persib saat ini dinilai Milla sebenarnya sudah jauh lebih baik dibandingkan ketika tim mengawali musim. 

Peningkatan stamina ditunjukkan, seiring tren positif yang diraih Persib dalam tiga pertandingan secara beruntun sejak pekan ke-8.

“Saya rasa sudah jauh lebih baik dari ketika memulai musim ini,” sebut Milla.

“Memang wajar di awal musim tim mengalami kendala karena itu masih di awal-awal dimulainya musim baru,” katanya melanjutkan.

“Namun untuk saat ini tim sudah lebih baik dari kondisinya tapi kompetisi terhenti. Ketika para pemain dalam kondisi yang terbaik liganya terhenti karena ada tragedi ini,” papar Milla.

Momen tersebut yang harus direlakan Milla. Selama kompetisi dihentikan, risiko penurunan kondisi mungkin terjadi.

Pelatih asal Spanyol itu belum mengetahui kapan Liga 1 2022-2023 akan kembali diputar. 

Milla menghargai beberapa pihak yang tengah bertugas menyelesaikan kasus dalam tragedi Kanjuruhan.

Seluruh pihak menunggu instruksi dari pemerintah guna memberikan rekomendasi setelah evaluasi standar keamanan rampung. 

“Kami sudah siap untuk berkompetisi lagi tapi situasinya masih belum memungkinkan. Saat ini kami harus menunggu keputusan terbaru (liga dimulai lagi),” beber Milla.

Skuad Maung Bandung tengah menjalani libur tiga hari menuju akhir pekan.

Seperti diberitakan sebelumnya, Milla mendesain program baru selama kompetisi terhenti dengan berlatih empat kali dalam seminggu di hari Senin, Selasa, Rabu, dan Kamis.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/14/17400078/pelatih-persib-rasakan-perbandingan-performa-pemain-daripada-awal-musim

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke