Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Barcelona Vs Inter, Xavi: Tidak Ada Ruang Untuk Kesalahan

KOMPAS.com - Barcelona akan menghadapi pertandingan krusial melawan Inter Milan pada macthday keempat Grup C Liga Champions 2022-2023. Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez menegaskan bahwa tidak ada ruang untuk kesalahan pada laga akbar tersebut.

Laga tersebut akan dihelat di Stadion Camp Nou pada Kamis (13/10/2022).

Di pertandingan sebelumnya melawan Nerazzuri, julukan Inter Milan, Barcelona kalah 0-1 pada Rabu (5/10/2022).

Kini, Blaugrana, julukan Barcelona, berada di urutan ketiga dengan raihan tiga poin dari tiga pertandingan.

Sementara itu, Inter Milan berada di posisi kedua dengan perolehan enam poin dari tiga laga.

Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengungkapkan pentingnya pertandingan melawan Inter Milan di ajang Liga Champions 2022-2023.

"Ada banyak yang dipertaruhkan. Ini adalah final bagi kami dan tidak ada ruang untuk kesalahan," tegasnya dilansir dari laman resmi klub.

"Kami mengharapkan skuad Inter mirip dengan pertandingan di Milan. Mereka sangat solid dalam bertahan, tetapi kami memiliki alternatif," sambung pelatih Barcelona itu.

"Kami akan mencoba menyerang sebaik mungkin. Kami harus lebih agresif, bermain lebih langsung, dan lebih banyak masuk ke kotak penalti ataupun menendang dari jarak jauh," kata Xavi.

"Sejak kick off kami harus menunjukkan intensitas dan hanya tiga poin yang akan kami lakukan," ungkapnya.

"Kami berada di situasi sulit dalam kompetisi ini, tetapi kami akan memberikan segalanya," tutur pelatih asal Spanyol tersebut.

Xavi menyebutkan bahwa dirinya merasa optimis menjelang laga melawan Inter.

"Kami harus positif. Saya melihat itu adalah peluang," katanya.

"Ada tekanan, tapi kami harus menghadapinya sebaik mungkin," sambung pelatih Barca tersebut.

"Ini adalah permainan mental. Kami memiliki 90 menit untuk mencetak gol, kami tidak harus mencetak gol di menit pertama. Kami harus bersabar karena ini adalah permainan yang harus tenang," tambahnya.

Pelatih Blaugrana tersebut juga menyebutkan bahwa penggemar memiliki peranan penting dalam laga hidup dan mati ini. 

Dukungan penggemar dapat menjadi kunci utama Barcelona untuk menghindari jatuh ke Liga Eropa lagi pada musim ini.

Xavi menegaskan bahwa Jules Kounde akan absen melawan Inter, sedangkan Frenkie de Jong kembali setelah absen pada pertandingan sebelumnya di Milan.

Kini, Barcelona berada di puncak klasemen Liga Spanyol 2022-2023 dengan raihan 22 poin dari delapan laga.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/12/17000028/barcelona-vs-inter-xavi--tidak-ada-ruang-untuk-kesalahan-

Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke