Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cedera Bersama AS Roma, Dybala Terancam Absen di Piala Dunia 2022

KOMPAS.com - Bintang timnas Argentina, Paulo Dybala, terancam absen di Piala Dunia 2022 Qatar setelah mengalami cedera bersama AS Roma.

Dybala mengalami cedera pada laga AS Roma vs Lecce yang dihelat di Stadion Olimpico pad Senin (10/10/2022) dini hari WIB.

La Joya, julukan Dybala, ketika itu langsung ditarik keluar tepat setelah mencetak gol penalti pada menit ke-48.

Gol Paulo Dybla itu menjadi penentu kemenangan 2-1 AS Roma atas Lecce.

Dikutip dari Daily Mail, Dybala kemungkinan besar mengalami cedera otot paha.

Prediksi itu tidak lepas dari keputusan tim medis AS Roma mengompres paha kiri Dybala dengan es.

Seusai laga, Jose Mourinho selaku pelatih AS Roma masih belum bisa menjelaskan detail cedera Paulo Dybala.

Namun, Mourinho menilai cedera Dybala cukup parah. Mourinho bahkan memprediksi Dybala akan absen sampai akhir tahun ini.

Dengan kata lain, Mourinho menyebut Dybala kemungkinan akan absen pada Piala Dunia 2022 Qatar.

"Kondisi Dybala? Saya hanya bisa mengatakan buruk, bukan sangat buruk," kata Mourinho dikutip dari Diario AS.

"Saya sudah berbicara dengan dokter dan Dybala. Dari pengalaman saya, sulit melihat Dybala kembali bermain bersama AS Roma sebelum tahun 2023," tutur mantan pelatih Chelsea itu menambahkan.

Sepanjang kariernya, Dybala tercatat hanya pernah satu kali merasakan atmosfer pertandingan Piala Dunia bersama timnas Argentina.

Momen itu terjadi pada Piala Dunia 2018 Rusia. 

Dybala ketika itu hanya tampil 22 menit sebagai pemain pengganti saat Argentina kalah telak 0-3 dari Kroasia pada fase grup Piala Dunia 2018.

Terlepas dari hal itu, Dybala harus berjuang keras untuk pulih jika ingin tampil di Piala Dunia 2022 Qatar.

Sebab, Piala Dunia 2022 Qatar akan dimulai 41 hari lagi.

Jika nantinya pulih cepat, Dybala juga harus bersaing dengan banyak penyerang lain untuk skuad timnas Argentina.

Dybala nantinya akan bersaing dengan Angel Correa, Joaquin Correa, Julian Alvarez, Lautaro Martinez, hingga Angel Di Maria.

Kali terakhir Dybala tampil membela timnas Argentina terjadi pada laga Finalissima 2022 kontra Italia.

Dybala ketika itu sukses mencetak satu gol untuk membantu timnas Argentina mengalahkan Italia 3-0.

Terkini, Dybala tidak masuk dalam skuad timnas Argentina pada FIFA Matchday atau jeda internasional akhir September lalu.

Pada Piala Dunia 2022, timnas Argentina tergabung di Grup C bersama Meksiko, Polandia, dan Arab Saudi.

Timnas Argentina asuhan Lionel Scaloni nantinya akan terlebih dahulu menghadapi Arab Saudi pada 22 November 2022.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/10/18400088/cedera-bersama-as-roma-dybala-terancam-absen-di-piala-dunia-2022

Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Malam Ini, Turkiye Vs Portugal

Siaran Langsung dan Link Streaming Euro 2024 Malam Ini, Turkiye Vs Portugal

Internasional
Persib dan Tantangan Musim 2024-2025, Pelapis untuk David da Silva

Persib dan Tantangan Musim 2024-2025, Pelapis untuk David da Silva

Liga Indonesia
Argentina Telat Masuk Lapangan di Copa America 2024, Messi dkk Terancam Sanksi

Argentina Telat Masuk Lapangan di Copa America 2024, Messi dkk Terancam Sanksi

Internasional
Turkiye Vs Portugal: Aroma Derbi Milan, Saat Leao Sebut Calhanoglu Ancaman...

Turkiye Vs Portugal: Aroma Derbi Milan, Saat Leao Sebut Calhanoglu Ancaman...

Internasional
AC Milan Bantu Dongkrak Popularitas Serie A di Amerika Serikat

AC Milan Bantu Dongkrak Popularitas Serie A di Amerika Serikat

Liga Italia
Turkiye Vs Portugal: Rencana Montella, Peluru Arda Gueler

Turkiye Vs Portugal: Rencana Montella, Peluru Arda Gueler

Internasional
Timnas U16 Indonesia Tampilkan Skema Andalan STY, Rencana Taktik Nova Arianto

Timnas U16 Indonesia Tampilkan Skema Andalan STY, Rencana Taktik Nova Arianto

Timnas Indonesia
Copa America 2024, Pulisic Bawa Keyakinan dari AC Milan

Copa America 2024, Pulisic Bawa Keyakinan dari AC Milan

Internasional
Inggris Hadapi Dilema di Euro 2024, seperti Kembali ke Era Beckham

Inggris Hadapi Dilema di Euro 2024, seperti Kembali ke Era Beckham

Internasional
Belanda Vs Perancis, Deschamps Ungkap Alasan Tak Mainkan Mbappe

Belanda Vs Perancis, Deschamps Ungkap Alasan Tak Mainkan Mbappe

Internasional
Sistem Teknologi Baru dari Smartscore untuk Turnamen Golf

Sistem Teknologi Baru dari Smartscore untuk Turnamen Golf

Sports
Karya Digital Desainer Asal Purwokerto Menyemarakkan Piala Eropa 2024

Karya Digital Desainer Asal Purwokerto Menyemarakkan Piala Eropa 2024

Internasional
Pentingnya Sertifikasi Kepelatihan untuk Mendorong Prestasi Olahraga Indonesia

Pentingnya Sertifikasi Kepelatihan untuk Mendorong Prestasi Olahraga Indonesia

Sports
Hasil Copa America 2024, Peru Vs Chile Tuntas Tanpa Gol

Hasil Copa America 2024, Peru Vs Chile Tuntas Tanpa Gol

Internasional
Ronald Koeman Nilai Gol Belanda Seharusnya Sah

Ronald Koeman Nilai Gol Belanda Seharusnya Sah

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke