Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Portugal Vs Spanyol UEFA Nations League: Duel Layaknya Final

KOMPAS.com - Portugal akan menjamu Spanyol pada laga terakhir UEFA Nations League Liga A Grup 2 di Estadio Municipal de Braga pada Rabu (28/9/2022) dini hari. Kedua tim akan memperebutkan satu tiket ke semifinal UEFA Nations League.

Portugal kali ini dalam posisi yang diuntungkan. Skuad Fernando Santos tersebut ada di puncak grup A2 dengan 10 poin, dan hanya butuh hasil imbang untuk menjuarai grup.

Sedangkan Spanyol ada di posisi kedua grup, terpaut hanya dua poin dengan Portugal. Skuad asuhan Luis Enrique tersebut harus menang atas Portugal jika ingin melanjutkan perjalanan di UEFA Nations League.

Seleccao das Quinas, julukan Portugal, punya rekor bagus melawan Spanyol pada tiga pertandingan terakhir.

Portugal meraih dua kemenangan dan satu kali seri. Pada pertemuan terakhir dua tim ini, mereka harus berbagi poin hasil imbang 1-1 pada awal Juni lalu.

Manajer Portugal, Fernando Santos akan mendapatkan suntikan kekuatan di lini pertahanan, dengan kembalinya Joao Cancelo ke skuad.

Full-back Manchester City ini harus melewatkan kemenangan Portugal 4-0 atas Republik Ceko karena terkena sanksi larangan bermain.

Dengan kembalinya Cancelo, Santos punya dua opsi di posisi bek sayap dengan Diogo Dalot, yang mencetak dua gol pada pertandingan lalu.

Kapten Portugal, Cristiano Ronaldo terlihat tetap mengikuti latihan bersama skuad setelah mengalami luka di wajahnya, kemungkinan tetap akan bermain melawan Spanyol.

Pada pertandingan melawan Republik Ceko yang lalu, Ronaldo berduel udara dengan kiper Rep. Ceko, Tomas Vaclik, yang menyebabkan benturan dan Ronaldo mengalami luka berdarah.

"Kami harus fokus dengan kemenangan daripada lolos ke semifinal. Saya mau para pemain melawan Spanyol dengan kemampuan terbaik mereka," ujar Santos, dilansir dari UEFA.

Sementara itu di sisi lain, manajer Spanyol, Luis Enrique diperkirakan akan melakukan beberapa perubahan pada pemilihan pemainnya.

Bek sayap Dani Carvajal dan Diego Llorente absen saat Spanyol kalah dari Swiss. Enrique diperkirakan akan memakai jasa dua pemain tersebut dari awal saat melawan Portugal.

Saat melawan Swiss, Enrique tidak memasang penyerang murni, melainkan memanggil Marco Asensio sebagai ujung tombak di lini depan.

Penyerang Atletico Madrid, Alvaro Morata diperkirakan akan digunakan oleh Enrique untuk melawan lini pertahanan Portugal.

"Kami punya peluang bagus untuk lolos. Kami menyikapi pertandingan ini layaknya babak perempat final di Qatar." ujar Enrique. 

"Selama 90 menit dan kami harus menang, imbangpun tidak akan membantu. Ini adalah final," kata manajer berusia 52 tahun tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/27/11400078/portugal-vs-spanyol-uefa-nations-league--duel-layaknya-final-

Terkini Lainnya

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Liga Inggris
Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Liga Lain
Maarten Paes Tahan Penalti Bernardeschi tetapi Kena Gol Kelas Dunia

Maarten Paes Tahan Penalti Bernardeschi tetapi Kena Gol Kelas Dunia

Timnas Indonesia
Hasil Final Uber Cup 2024: Siti/Ribka Kandas 2 Gim Langsung, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Uber Cup 2024: Siti/Ribka Kandas 2 Gim Langsung, Indonesia 0-2 China

Badminton
Real Madrid Juara Liga Spanyol, Luka Modric Ukir Sejarah Langka

Real Madrid Juara Liga Spanyol, Luka Modric Ukir Sejarah Langka

Liga Spanyol
Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China

Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China

Badminton
Ipswich dan Elkan Baggott Promosi, Kebahagiaan Tanah Air

Ipswich dan Elkan Baggott Promosi, Kebahagiaan Tanah Air

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke