Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mikel Arteta Usai Man United Vs Arsenal: Kami Seharusnya Menang...

Pertandingan Man United vs Arsenal yang digelar di Old Trafford berakhir 3-1 untuk kemanangan Setan Merah.

Arsenal tertinggal lebih dulu setelah dibobol winger anyar Setan Merah, Antony, pada menit ke-35.

Gol Bukayo Saka sempat membuat Arsenal menyamakan kedudukan (60').

Namun, The Gunners harus pulang dengan tangan hampa setelah Marcus Rashford mencetak brace (66', 75').

Kubu London Utara itu sebetulnya lebih unggul dalam jumlah peluang daripada Setan Merah.

Akan tetapi, Gabriel Jesus dkk kurang efektif sehingga hanya mampu mencatatkan tiga upaya tepat sasaran dari 16 peluang.

"Saya benar-benar kecewa kalah dalam pertandingan, terutama dengan jalannya laga selama 95 menit," kata Arteta dilansir Sky Sports.

"Kami memiliki beberapa momen besar di mana kami benar-benar dominan dan dalam kendali penuh," ujarnya.

"Kami menciptakan peluang demi peluang, tetapi tidak cukup dekat," tuturnya.

"Lalu, kapan pun mereka (Man United) memiliki ruang terbuka, mereka akan menyakiti Anda," imbuhnya.

"Mereka memiliki tiga peluang besar dan mencetak tiga gol, kami memiliki banyak peluang dan kami tidak cukup mencetak gol," ungkap pelatih asal Spanyol itu.

Menurut Arteta, dominasi Arsenal atas Man United seharusnya bisa berbuah kemenangan.

"Kami seharusnya datang ke sini dan menang karena cara kami bermain karena performa dan cara kami mendominasi permainan," terang Arteta.

Pada menit ke-12, Arsenal sejatinya bisa unggul lebih dulu berkat gol Gabriel Martinelli.

Namun, wasit Paul Tierney menganulir Martinelli setelah melihat layar video assistant referee (VAR) di pinggir lapangan.

Adapun wasit mengambil keputusan itu karena menganggap Martin Odegaard melanggar Christian Eriksen sebelum Martinelli mencetak gol.

Arteta secara tak langsung menerima keputusan itu, tetapi dia juga mengkritik kinerja Paul Tierney dan wasit VAR.

Eks asisten Pep Guardiola itu mempertanyakan VAR yang dianggap tidak konsisten.

Dia membandingkan kejadian dalam laga Arsenal vs Aston Villa tengah pekan lalu.

"Kurangnya konsistensi (VAR). Itu adalah soft foul (bukan pelanggaran keras)," kata Arteta menanggapi pelangaran Odegaard terhadap Eriksen.

"Pekan lalu, ada soft foul terhadap Bukayo Saka dari Tyrone Mings, tetapi itu bukan penalti," ujarnya.

"Ada soft foul terhadap Aaron Ramsdale ketika kami kebobolan melawan Villa, tetapi gol disahkan," tuturnya.

"Hari ini (vs Man United) adalah pelanggaran. Benar-benar sulit untuk dipahami," kata juru taktik berusia 40 tahun itu.

Kekalahan dari Man United sekaligus meruntuhkan tren lima kemenangan beruntun Arsenal di Liga Inggris 2022-2023.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/05/10400018/mikel-arteta-usai-man-united-vs-arsenal--kami-seharusnya-menang-

Terkini Lainnya

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke