Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Andai Mainkan Bayu Gatra, Madura United Bingung Harus Korbankan Siapa

KOMPAS.com - Madura United diberikan keuntungan berlipat di Liga 1 2022-2023. Salah satu keuntungan itu adalah kualitas individu pemain di setiap posisi.

Alhasil, pemain sekelas Bayu Gatra pun kesulitan mencari tempat utama di Madura United.

Sejak awal musim, Bayu Gatra memang belum mendapatkan jatah bermain di Liga 1 2022-2023 karena menderita cedera. Perlahan, kondisinya mulai membaik, namun tetap belum diberikan kesempatan tampil.

Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, menjelaskan, proses memasukkan pemain berusia 30 tahun tersebut ke dalam tim saat ini tidak mudah.

Tim sudah mengalami kemajuan dan penyesuaian di sejumlah aspek dan Bayu Gatra tidak mendapatkan posisi yang begitu spesial di dalamnya.

"Marcelo (dokter tim) sudah bicara kepada saya soal apa yang terjadi sama dia. Dia harus tunggu kesempatan. Saya juga menjelaskan kepada dia masalahnya," kata Fabio Lefundes, pelatih asal Brasil.

Komposisi pemain depan tim berjuluk Laskar Sape Kerrab saat ini diakuinya sudah pas.

Khusus di posisi sayap ada Malik Risaldi, Ezteban Vizcara, Rivaldi Bawuo, dan Haris Tuharea. Lulinha juga terkadang bisa bermain di posisi sayap.

"Jadi kalau orang-orang bertanya kenapa Bayu tidak main, kalau misalnya dia main, saya harus keluarkan siapa? Bayu memang bagus, tetapi siapa yang harus saya keluarkan?" kata Fabio Lefundes.

Meski begitu, Fabio Lefundes tetap menghormati Bayu sebagai pemain senior yang punya pengalaman di kancah sepak bola nasional.

Fabio Lefundes mengakui bahwa Bayu Gatra merupakan pemain pertama yang dimintanya ke manajemen Madura United untuk dipertahankan.

Bahkan, Fabio Lefundes mengaku awalnya sudah punya rencana strategi tim yang akan mengandalkan mantan pemain PSM Makassar tersebut.

Namun, cedera lama Bayu Gatra kambuh dan membuatnya harus terus menepi. Hal itulah yang kemudian membuat Fabio Lefundes mencari strategi dan formula baru.

"Tapi, ada hal yang saya tidak tahu dan tidak diprediksi. Dia datang ke sini dengan kondisi cedera. Saat kami mulai bekerja untuk tim, saya harus cari opsi lain karena dia harus ikut sesi terapi," kata Fabio Lefundes yang pernah bekerja sebagai asisten pelatih Botafogo.

https://bola.kompas.com/read/2022/08/30/06150068/andai-mainkan-bayu-gatra-madura-united-bingung-harus-korbankan-siapa

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke