Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Paul Pogba Diperas Gangster, Kakak Terlibat, Nama Mbappe Terseret

KOMPAS.com - Paul Pogba mengungkapkan bahwa dirinya mendapat ancaman pemerasan dari gangster di mana sang kakak, Mathias Pogba, juga terlibat. 

Kasus ini berawal ketika Mathias Pogba mengunggah video berisi ancaman akan mengungkapkan sosok Pogba yang sebenarnya. 

"Seluruh dunia khususnya timnas Perancis dan Juventus, rekan setim adik laki-laki saya, dan sponsornya berhak mengetahui suatu hal, untuk mengetahui apakah dia pantas dikagumi, dihormati, dan dicintai publik," kata Mathias Pogba, dilansir dari Mirror. 

"Apakah dia layak mendapatkan tempatnya di timnas Perancis dan kehormatan bermain di Piala Dunia. Apakah dia pantas menjadi starter di Juventus," ucap Mathias.

"Apakah dia adalah orang yang dapat dipercaya, sehingga pemain mana pun pantas berada di sisinya," katanya melanjutkan. 

Selain sang adik, Mathias Pogba juga menyebut nama pengacara sekaligus agen baru Pogba setelah Mino Raiola meninggal dunia, yakni Rafaela Pimenta. 

Mathias mengaku bakal mengungkapkan sosok Rafaela Pimenta agar publik bisa menilai apakah dia layak mendapat pekerjaan sebagai agen pemain. 

Pria berusia 32 tahun itu lantas menutup videonya dengan menyebutkan rekan setim Pogba di timnas Perancis dan bintang Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe. 

"Saya akan memberi tahu Anda hal-hal yang sangat penting tentang dia (Mbappe) dan akan ada elemen dan banyak kesaksian untuk mengonfirmasi kata-kata saya," ujar Mathias. 

Pihak Paul Pogba pun sudah buka suara terkait hal ini. Mereka mengaku tak terkejut dengan aksi Mathias. 

"Pernyataan Mathias Pogba baru-baru ini di media sosial sayangnya tidak mengejutkan," kata perwakilan Pogba.

"Itu adalah ancaman lain dan upaya pemerasan oleh geng terorganisasi terhadap Paul Pogba." 

Dikutip dari sumber berbeda, France 24, pihak kepolisan saat ini sudah mulai melakukan penyelidikan terkait laporan ancaman dan pemerasan Paul Pogba. 

"Badan-badan yang kompeten di Italia dan Perancis sudah diberitahu sebulan yang lalu dan tidak akan ada komentar lebih lanjut sehubungan dengan penyelidikan yang sedang berlangsung," begitu bunyi pernyataan pihak Pogba. 

Paul Pogba yang merupakan juara Piala Dunia 2018 bersama timnas Perancis, kembali ke Juventus dengan status bebas transfer setelah enam tahun di Manchester United. 

Namun, pemain berusia 29 tahun tersebut belum bisa tampil bersama Juventus karena mengalami cedera lutut. 

https://bola.kompas.com/read/2022/08/29/10425208/paul-pogba-diperas-gangster-kakak-terlibat-nama-mbappe-terseret

Terkini Lainnya

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke