Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persik Vs Borneo: Tak Dampingi Tim dalam Konpers, Isu Javier Roca Mundur Terus Mencuat

KOMPAS.com - Pelatih Javier Roca tak hadir dalam sesi konferensi pers pra-pertandingan pekan ke-4 Liga 1 2022. Isu pengunduran dirinya terus mencuat.

Persik akan melawan Borneo FC di Stadion Brawijaya Kediri, Jumat (12/8/2022) sore.

Dalam jumpa pers jelang laga, asisten pelatih Johan Prasetyo yang hadir menggantikan Javier Roca untuk memberikan keterangan mengenai persiapan tim.

Pemandangan ini membuat desas desus pengunduran diri Javier Roca kembali mencuat. Sebelumnya ia diisukan sedang menjalani proses pengunduran diri.

Isu tersebut pertama muncul dari salah satu kanal berita lokal Jawa Timur yang bersumber dari internal.

Namun saat dikonfrimasi Kompas.com Rabu (10/8/2022) malam, ia membantah dan menegaskan isu tersebut tidak benar.

Akan tetapi ketidakhadiran dirinya dalam sesi preskon tersebut membuat isu itu kembali menjadi bahan perbincangan.

Soal absennya pelatih asal Chile itu, Johan Prasetya mengungkapkan yang bersangkutan berhalangan hadir karena sakit.

“Karena coach Javier Roca berhalangan hadir karena sakit, jadi untuk preskon sore ini dari manajemen yang menghadiri saya,” ujarnya.

Sementara itu saat dikonfirmasi mengenai kehadiran Javier Roca saat pertandingan nanti, ia tidak bisa memberikan jawaban pasti.

Ia mengungkapkan kehadiran sang pelatih kepala tergantung kondisi. Menandakan ada kemungkinan tim berjuluk Macan Putih tampil tanpa pelatih kepala.

“Untuk itu kami tunggu dulu karena hari ini beliau sakit, kami tunggu sampai besok juga,” kata asisten pelatih berusia 40 tahun.

Mengenai desas desus pengunduran diri Javier Roca, Johan Prasetyo enggan menjawab. Ia menegaskan kehadirannya untuk memberikan keterangan mengenai masalah pertandingan.

“Untuk itu bukan kewenangan saya jawab karena yang jelas hari ini beliau sakit, saya dikasih tugas untuk menghadiri preskon ini,” tegasnya.

Ia mengungkapkan, untuk pertandingan besok masalah taktik dan strategi masih tanggung jawab Javier Roca.

“Untuk persiapan sesuai dengan coach Roca berikan kami jalankan yang pasti untuk pertandingan besok kami harus 3 poin karena ini rumah kami,” pungkas asisten pelatih yang juga mantan pemain Persik Kediri.

https://bola.kompas.com/read/2022/08/11/21200098/persik-vs-borneo-tak-dampingi-tim-dalam-konpers-isu-javier-roca-mundur-terus

Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke