Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Asnawi Mangkualam Main Penuh, Ansan Greeners Permalukan Busan IPark 1-0

KOMPAS.com - Asnawi Mangkualam bermain penuh saat Ansan Greeners mempermalukan tuan rumah Busan IPark di kandangnya sendiri pada lanjutan Liga 2 Korea Selatan (K-League 2) 2022.

Ansan Greeners bertandang ke markas Busan IPark untuk melakoni laga pekan ke-27 K-League 2 2022.

Pertandingan Busan IPark vs Ansan Greeners digelar di Stadion Stadion Busan Asiad, Senin (18/7/2022) sore WIB.

Dalam laga tersebut, Asnawi Mangkualam dipercaya tampil sejak menit pertama sampai peluit akhir oleh pelatih Ansan Greeners Lim Jong-heon.

Pemain timnas Indonesia tersebut dimainkan sebagai wingback kanan dalam formasi 3-4-3 Ansan Greeners.

Ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit, Asnawi Mangkualam diganjar kartu kuning oleh wasit karena melanggar pemain lawan.

Terlepas dari momen kartu kuning Asnawi, Ansan Greeners memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol pada babak pertama.

Namun, penyelesaian akhir yang buruk membuat mereka belum bisa memecahkan kebuntuan. Babak pertama pun berakhir 0-0.

Pada babak kedua, Ansan Greeners lebih banyak melakukan variasi serangan. Asnawi diinstruksikan untuk bermain lebih ke depan.

Sebuah peluang didapat pada menit ke-73 dari serangan balik yang dimulai Asnawi.

Menerima umpan Robson Duarte, tendangan Thiago Henrique masih bisa diamankan kiper Busan.

Gol yang ditunggu Ansan Greeners akhirnya tercipta pada menit ke-83.

Umpan sepak pojok disambut dengan sundulan Kwon Yeong-ho yang gagal diselamatkan kiper lawan. 1-0.

Skor 1-0 untuk kemenangan Ansan Greeners bertahan hingga akhir pertandingan.

Tambahan tiga poin ini memutus tren buruk Ansan Greeners yang selalu kalah dalam dua laga sebelumnya.

Ansan Greeners saat ini berada di peringkat kedua dari bawah alias posis ke-10 klasemen K-League 2 dengan 20 poin dari 25 laga.

Mereka unggul dua poin dari Busan IPark yang menempati posisi paling buncit, ke-11.

Sementara itu, bagi Asnawi Mangkualam, laga hari ini menambaah jumlah penampilannya bersama Ansan Greeners menjadi 15 (7 kali starter, 8 dari bangku cadangan) di Liga 2 Korea Selatan. (Bagas Reza Murti).

https://bola.kompas.com/read/2022/07/18/23522998/asnawi-mangkualam-main-penuh-ansan-greeners-permalukan-busan-ipark-1-0

Terkini Lainnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyo. Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyo. Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke