Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Piala AFF U19 2022 dan Daftar 30 Pemain Timnas U19 Indonesia untuk TC di Jakarta

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia bakal berjuang dalam pergelaran Piala AFF U19 2022 yang dijadwalkan berlangsung di dua tempat, yakni Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, dan Stadion Madya Senayan, Jakarta, pada 2-15 Juli mendatang.

Ketika tampil pada Piala AFF U19 2022, timnas U19 Indonesia selaku tuan rumah akan bersaing di Grup A bersama sejumlah tim tangguh seperti Vietnam dan Thailand.

Selain Vietnam dan Thailand, skuad Garuda Muda juga bakal bersaing dengan Myanmar, Brunei Darussalam, dan Filipina di fase grup Piala AFF U19 2022.

Timnas U19 Indonesia akan berjuang demi memperebutkan dua posisi teratas di Grup A dan lolos ke semifinal Piala AFF U19 2022.

Apabila lolos ke semifinal, timnas U19 Indonesia bakal bersua satu di antara dua tim terbaik dari Grup B.

Adapun Grup B Piala AFF U19 2022 dihuni oleh Malaysia, Laos, Timor Leste, Kamboja, dan Singapura.

Timnas U19 Indonesia dinilai memiliki peluang besar untuk lolos ke semifinal, mengingat mereka akan bermain sebagai tim tuan rumah.

Terlebih lagi, Australia yang merupakan juara bertahan Piala AFF U19 2019 dipastikan tidak berpartisipasi pada edisi kali ini.

Selain itu, timnas U19 Indonesia juga punya sejarah sebagai juara Piala AFF U19.

Indonesia kali terakhir menjuarai Piala AFF U19 pada edisi 2013. Kala itu, skuad Garuda Muda yang masih ditukangi oleh Indra Sjafri sukses menjadi juara seusai menumbangkan Vietnam via adu penalti di partai puncak.

Guna mengulangi prestasi tersebut, Shin Tae-yong selaku pelatih telah mengagendakan rangkaian training camp (TC) di Jakarta.

Sebanyak 30 pemain telah dipanggil untuk ikut serta dalam rangkaian pemusatan latihan tersebut.

Rangkaian pemusatan latihan timnas U19 Indonesia menjelang Piala AFF U19 2022 dijadwalkan berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, mulai Senin (20/6/2022).

Dalam rangkaian pemusatan latihan itu, timnas U19 Indonesia juga disebut akan melakoni sejumlah uji coba.

Salah satu pemain yang dipanggil mengikuti TC, Hokky Caraka, menyatakan kesiapan untuk ikut berjuang pada Piala AFF U19 2022.

Hokky Caraka tampak percaya diri setelah menjadi bagian timnas U19 Indonesia yang berkompetisi dalam Turnamen Toulon 2022 di Perancis, Mei-Juni lalu.

"Semoga kami mampu meraih hasil maksimal di Piala AFF U19 2022, apalagi kami bermain di Indonesia. Saya dalam kondisi oke dan tidak ada masalah," kata Hokky, dikutip dari laman resmi PSSI.

"Turnamen ini juga sebagai ajang pembuktian kemampuan kami sebelum mengikuti Kualifikasi Piala AFC U20 dan Piala Dunia U20," imbuhnya.

Jadwal Timnas U19 Indonesia pada Piala AFF U19 2022

Sabtu, 2 Juli 2022
20.30 WIB - Timnas U19 Indonesia vs Vietnam

Senin, 4 Juli 2022
20.00 WIB - Timnas U19 Indonesia vs Brunei Darussalam

Rabu, 6 Juli 2022
20.00 WIB - Timnas U19 Indonesia vs Thailand

Jumat, 8 Juli 2022
20.00 WIB - Timnas U19 Indonesia vs Filipina

Minggu, 10 Juli 2022
20.00 WIB - Timnas U19 Indonesia vs Myanmar

Semua laga akan dimainkan di Stadion Patriot Candrabhaga.

Daftar 30 Pemain Timnas U19 Indonesia untuk TC di Jakarta

1. Ahmad Rusadi
2. Alexandro Felix - Barito Putera
3. Alfriyanto Nico - Persija
4. Althaf Indie - Persis Solo
5. Arkhan Fikri - Arema
6. Cahya Supriadi - Persija
7. Dimas Juliono
8. Dimas Maulana - Persis Solo
9. Edgard Amping - PSM Makassar
10. Erlangga Setyo - Persis Solo
11. Ferdiansyah Cecep - Persib Bandung
12. Frezy Al Hudaifi - Bhayangkara
13. Hokky Caraka - PSS Sleman
14. Kadek Arel - Bali United
15. Kakang Rudianto - Persib
16. Marcell Januar - Persis Solo
17. Marselino Ferdinan - Persebaya
18. Mikael Alfredo - Waanal Bintuka
19. Muhammad Faiz - Bina Taruna
20. Muhammad Ferarri - Persija
21. Muhammad Rafli Asrul - PSM Makassar
22. Rabbani Siddiq - Borneo
23. Radzky Syahwal - Persija
24. Raka Cahyana - Persija
25. Razzaa Fachrezi - Persija
26. Ricky Pratama - PSM Makassar
27. Ronaldo Kwateh - Madura United
28. Subhan Fajri - Dewa United
29. Yogi Hermawan - Barito Putera
30. Zanadin Fariz - Persis Solo

https://bola.kompas.com/read/2022/06/20/13000008/jadwal-piala-aff-u19-2022-dan-daftar-30-pemain-timnas-u19-indonesia-untuk-tc-di

Terkini Lainnya

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke