Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dua Bobotoh Persib Meninggal, Komdis PSSI Siap Bertindak Tegas

Dua bobotoh meninggal dunia diduga setelah terjatuh saat berdesak-desakan masuk ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) menjelang laga Persebaya Surabaya vs Persib Bandung di Piala Presiden 2022.

Korban yang diketahui bernama Ahmad Solihin (29 tahun) dan Sofian Yusuf (19 tahun) itu sempat diberikan pertolongan di Rumah Sakit Sartika Asih.

Namun, takdir berkata lain. Kedua bobotoh tersebut meninggal dunia walau sempat diberikan pertolongan pertama.

Menanggapi insiden tersebut, Komdis PSSI pun bergerak cepat dengan menurunkan tim untuk melakukan investigasi.

Ketua Komdis PSSI, Erwin Tobing, tidak menampik pihaknya akan bertindak tegas jika ditemukan kesalahan dari panitia lokal saat melakukan investigasi.

"Kami segera melakukan investigasi kenapa ini bisa terjadi. Ini yang akan kami dalami. Saat ini, kita tidak bisa berandai-andai soal peristiwa ini," kata Erwin Tobing dilansir dari situs resmi PSSI, Sabtu (18/6/2022).

"Kalau kita melihat stadion yang penuh, amat mungkin itu over capacity. Lalu di mana kesalahannya? Apakah panitia mencetak tiket tidak sesuai dengan regulasi, atau panpel yang tidak siap. Semua akan kami dalami," imbuh Erwin.

Seperti tercantum di situs PSSI, pihak kepolisian hanya mengizinkan sebanyak 15 ribu penonton untuk laga tersebut.

Akan tetapi, amat mungkin jumlah suporter di stadion melebihi 15 ribu orang mengingat hampir seluruh sudut stadion berkapasitas 38 ribu orang itu penuh dengan penonton.

"PSSI akan bertindak tegas. Saya pastikan itu. Apalagi ini mengakibatkan dua nyawa melayang," ucap Erwin.

Erwin pun meminta semua pihak untuk sabar menunggu investigasi yang dilakukan polisi dan PSSI.

"PSSI akan mendukung sepenuhnya investigasi yang dilakukan pihak kepolisian. Nantinya, jika semua sudah terjawab penyebab semua ini, pasti akan kami buka ke publik," pungkas Erwin.

Kabar duka ini langsung tersebar luas di media sosial. Para publik sepak bola Tanah Air turut berbela sungkawa dengan tagar #BobotohBerduka.

Selain suporter, klub-klub juga ikut berbela sungkawa melalui media sosial atas meninggalnya dua bobotoh tersebut.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/18/19182428/dua-bobotoh-persib-meninggal-komdis-pssi-siap-bertindak-tegas

Terkini Lainnya

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke